Bareskrim Tahan Bambang, Massa Pendukung Putuskan Nginep di Gedung KPK
jpnn.com - JAKARTA - Bareskrim Polri putuskan untuk menahan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto. Mereka dianggap mengabaikan upaya lobi dari para pimpinan KPK serta tokoh masyarakat serta aktivis yang tergabung dalam Koalisi Masyarakat Sipil Anti Korupsi.
Lalu bagaimana tanggapan massa yang sejak siang tadi menggelar aksi simpatik di halaman Gedung KPK atas keputusan tersebut?
"Kita akan tetap di sini menjaga Gedung KPK," kata aktivis ICW, Abdullah Dahlan di Gedung KPK, Jumat (23/1).
Dahlan menjelaskan, kehadiran massa di Gedung KPK bukan sekedar untuk menunggu pembebasan Bambang. Mereka juga ingin menjaga KPK dari upaya penggeledahan oleh pihak Bareskrim.
"Kita tidak boleh biarkan mereka masuk ke dalam dan menggeledah KPK," ucap Dahlan.
Lebih lanjut disampaikannya, tuduhan yang disangkakan Bareskrim kepada Bambang Widjajanto tidak berdasar. Dengan begitu, penangkapan Bambang jelas merupakan bentuk kriminalisasi terhadap KPK. (dil/jpnn)
JAKARTA - Bareskrim Polri putuskan untuk menahan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto. Mereka dianggap mengabaikan upaya lobi dari para pimpinan KPK
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Musim Hujan, Tetapi Kualitas Udara Jakarta Masih 20 Besar Terburuk di Dunia
- Cuaca Jakarta Hari Ini, Hujan pada Senin Malam
- Jalankan Arahan Presiden Prabowo, Mendes Yandri Pilih Bermalam di Desa Margorejo
- 5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
- Mayoritas Masyarakat Adat Poco Leok Dukung PLTP Ulumbu Unit 5 dan 6
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau