Bareskrim Tangkap AP Hasanuddin, Bang Saleh Bilang Begini
jpnn.com - JAKARTA - Penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri menangkap AP Hasanuddin, Minggu (30/4).
Seusai ditangkap di kediamannya Jombang, Jawa Timur, AP Hasanuddin langsung dibawa ke Jakarta untuk menjalani pemeriksaan terkait kasus dugaan fitnah dan pencemaran nama baik.
Ketua Fraksi PAN DPR Saleh Partaonan Daulay menilai sikap tegas Polri menangkap AP Hasanuddin sebagai bentuk komitmen kepolisian menjaga kerukunan umat beragama di Indonesia.
“Tindakan kepolisian ini sudah tepat,” kata Bang Saleh dalam keterangannya di Jakarta, Minggu (30/4).
Menurut dia, AP Hasanuddin perlu diperiksa sesuai dengan aturan hukum.
“Ini penting untuk ditindaklanjuti agar kejadian serupa tidak terulang lagi di masa yang akan datang,” jelasnya.
Saleh mengapresiasi langkah Bareskrim Polri menindaklanjuti laporan masyarakat terkait komentar AP Hasanuddin di media sosial yang menghalalkan darah semua orang Muhammadiyah.
“Kasus seperti ini sudah tidak pantas terjadi di Indonesia. Masyarakat sudah sangat dewasa,” ungkap Bang Saleh.
Saleh mengapresiasi langkah Bareskrim Polri menindaklanjuti laporan masyarakat terkait komentar AP Hasanuddin.
- Ahli ITE: Bukti Kasus yang Menjerat Isa Zega Tidak Jelas
- Temukan Pangan Olahan Mengandung Babi, BPOM dan BPJPH Diapresiasi
- Bank DKI Ajak Publik Tunggu Hasil Forensik Digital Bareskrim Polri
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI
- Peringatan Hari Kartini Momentum Meningkatkan Harkat dan Martabat Kaum Perempuan
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal