Bareskrim Tangkap Penjual Satwa Langka Ilegal
Rabu, 18 Juli 2012 – 15:28 WIB

Bareskrim Tangkap Penjual Satwa Langka Ilegal
JAKARTA--Badan Reserse dan Kriminal Polri telah membekuk seorang pria berinisial FR yang diduga menjual satwa langka ilegal. FR tertangkap pada Selasa (17/7) pukul 17.00 Wib di Paku Binung 01/05 Mekar Sari, Cimanggis Depok, Jawa Barat.
"Kami sedang selidiki lebih lanjut apakah binatangnya akan diperjual belikan di dalam atau di luar negeri. Kami juga memastikan barang hasil penangkapannya masuk kategori yang dilindungi oleh Undang-Undang atau tidak," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri, Komisaris Besar Boy Rafli Amar di Jakarta, Rabu (18/7).
Dalam penangkapan itu, polisi menemukan barang bukti berupa satwa yang dilindungi seperti harimau 14 ekor, singa 1ekor, macan tutul 2 ekor, macan dahan 1 ekor, beruang 3 ekor, tapir 1 ekor, kepala rusa 4 ekor, dan kepala harimau 1 ekor. Kini polisi masih menyelidiki modus yang dilakukan FR untuk mendapatkan sejumlah satwa tersebut dan transaksi jual belinya.
"Semua binatangnya itu sudah mati. Sekarang pelaku masih dalam pemeriksaan. Yang pasti dia tidak mungkin menangkap binatang-binatang itu sendiri," jelas Boy.
JAKARTA--Badan Reserse dan Kriminal Polri telah membekuk seorang pria berinisial FR yang diduga menjual satwa langka ilegal. FR tertangkap
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Gastroskopi, Prosedur Minimal Invasif untuk Mengatasi Gangguan Pencernaan
- Begini Tanggapan Wamenaker Soal Ramai Demo Mitra Grab
- Kunker ke Kalteng, Menhut Ungkap Pesan Prabowo Terkait Revitalisasi Usaha Kehutanan
- Ismahi Gelar Diskusi Publik Tentang Dominus Litis Dalam RUU KUHAP
- Danone Aqua Berkomitmen Implementasikan Permen LH Soal Pembayaran Jasa Lingkungan