Bareskrim Ungkap 3 Tahanan Menemani Napoleon, Salah Satunya Eks Petinggi FPI

jpnn.com, JAKARTA - Bareskrim Polri terus mengusut kasus penganiayaan yang diduga dilakukan Irjen Napoleon Bonaparte terhadap Muhammad Kece.
Dalam pemeriksaan terungkap, ada tiga tahanan yang masuk ke sel Muhammad Kece dan menyaksikan secara langsung pemukulan yang diduga dilakukan Bonaparte.
Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigadir Jenderal Andi Rian Djajadi mengatakan ketiga orang tersebut sudah menjalani pemeriksaan.
Dari tiga orang itu, ujar Brigjen Andi Rian, salah satunya ialah mantan petinggi di organisasi kemasyarakatan (ormas) Front Pembela Islam (FPI).
“Jadi, dari tiga itu ada satu kasus yang melibatkan ormas FPI,” kata Brigjen Andi Rian ketika dikonfirmasi, Selasa (21/9).
Dia tidak menampik bahwa yang dimaksud itu ialah inisial M, yang telah ditahan Bareskrim Polri terkait kasus kerumunan di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.
“M ya (inisialnya), iya (kasus Petamburan),” imbuh Andi Rian.
Sementara untuk dua lainnya merupakan tahanan terkait kasus pidana umum biasa.
Bareskrim menyebut salah satu dari tiga tahanan yang menemani Napoleon Bonaparte ke sel Muhammad Kece ialah eks petinggi FPI.
- Polisikan Lisa Mariana atas Tuduhan Perselingkuhan, Ridwan Kamil Pakai Pasal Ini
- Tahanan Dugem di Dalam Sel, 14 Napi dan Kepala Rutan Pekanbaru Diperiksa
- Tahanan di Rutan Pekanbaru Diduga Dugem Dalam Sel, Videonya Beredar
- Buntut Pungli di Rutan Polda Jateng, Tiga Polisi Jalani Sidang Disiplin
- Kurir Pengirim Paket Kepala Babi ke Kantor Tempo Diperiksa Polisi, Begini Hasilnya
- Berkas Kasus Pagar Laut Dilimpahkan ke Kejagung, Polisi Belum Temukan Kerugian Negara