Bareskrim Ungkap Kasus Pemalsuan Kosmetik di Jakarta

jpnn.com, JAKARTA UTARA - Bareskrim Polri berhasil mengungkap kasus pemalsuan kosmetik yang beroperasi di perumahan Sunter Jaya, Jalan Lantana II Blok G1 No 18A, Sunter jaya, Jakarta Utara.
Dari penggeledahan tersebut penyidik menemukan produk kosmetik palsu dan bahan pembuat kosmetik palsu.
Adapun kosmetik palsu yang diproduksi antara lain, minyak bulus putih yang terbuat dari minyak sayur, cream ketiak terbuat dari bahan lotion putih, ginseng hair tonic terbuat dari air dan ditambahkan dengan pewarna makan.
Kemudian cream HN siang dan malam terbuat dari lotion putih, HN cristal sabun terbuat dari bahan sabun cair, HN cristal toner terbuat dari air, Shin Kurin terbuat dari bahan lotion putih, Colagen terbuat dari bahan lotion putih, dan Grow-up Super terbuat dari minyak ikan.
"Seluruh Kosmetik tersebut dibuat dari bahan yang sama yaitu lotion putih, minyak sayur, dan pewarna makanan," kata Direktur Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri Brigjen Agung Setya dalam keterangan yang diterima, Kamis (24/8).
Dari penggeledahan tersebut penyidik telah menetapkan tersangka LE alias E selaku pemilik tempat produksi. Dia menambahkan, LE telah dilakukan penahan di Rutan Bareskrim Polri.
"Dalam menjalankan kegiatannya LE allias E mempekerjakan 12 orang karyawan yang tinggal di alamat tersebut," jelasnya.
Berdasarkan keterangan tersangka, kata Agung, LE telah melakukan aktivitas memproduksi kosmetik tanpa izin sejak Mei 2017.
Bareskrim Polri berhasil mengungkap kasus pemalsuan kosmetik yang beroperasi di perumahan Sunter Jaya, Jalan Lantana II Blok G1 No 18A, Sunter jaya,
- Laporkan Ahmad Dhani, Rayen Pono Serahkan Bukti Ini ke Polisi
- Rayen Pono Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim Polri
- Bank DKI Ajak Publik Tunggu Hasil Forensik Digital Bareskrim Polri
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Polisikan Lisa Mariana atas Tuduhan Perselingkuhan, Ridwan Kamil Pakai Pasal Ini
- Kurir Pengirim Paket Kepala Babi ke Kantor Tempo Diperiksa Polisi, Begini Hasilnya