Barisan Muda Kosgoro Bidik Milenial dan Gen Z demi Menangkan Golkar

Barisan Muda Kosgoro Bidik Milenial dan Gen Z demi Menangkan Golkar
Ketum Barisan Muda Kosgoro (BMK) 1957 Kemas Ilham Akbar saat ditemui seusai membuka Musda DPD Kosgoro BMK 1957 Sumsel di Hotel Swarna Dwipa Palembang, Sabtu (5/11) malam. Foto: Cuci Hati/JPNN.com

Ilham juga menyebut Musda DPD BMK 1957 Sumsel merupakan momentum untuk merapatkan barisan. Saat ini di Sumsel terdapat 17 kabupaten/kota yang memiliki banyak muda mudi potensial untuk direkrut menjadi kader Kosgoro.

"Menggaet suara anak muda adalah keharusan. Mulai bangun kedekatan kepada pemuda, bisa lewat musik, olahraga maupun bioskop," kata Ilham memberikan instruksi.

Musda itu mengantar Andi Rizkiansyah menjadi ketua DPD BMK 1957 Sumsel. Selanjutnya, Andi akan langsung menggarap anak-anak muda di Sumsel untuk menambah suara Golkar di Pemilu2024.

"Setelah terpilih ini, kami akan segera melakukan konsolidasi pengurus dan konsolidasi ke kabupaten/kota," kata Andi.

Kepengurusan baru DPD BMK 1957 Sumsel juga akan menyusun berbagai program untuk merangkul pemilih muda.

"Pendekatan baru sayap partai yang dilakukan Kasgoro diharapkan dapat menjadi citra positif untuk partai ke depan," kata Andi.(mcr35/JPNN.com)

Ketua Umum Barisan Muda Kosgoro (BMK) 1957 Kemas Ilham Akbar menyatakan potensi pemilih muda dalam pemilu sangat besar.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News