Barito Putera Bakal Bersikap Keras dan Tegas untuk Pelanggar Protokol Kesehatan
"Saya pikir kejadian coach Yunan adalah pengalaman yang sangat berarti yang membuat mereka lebih hati-hati. Saya juga sudah komunikasi dengan beberapa pemain sebelum mereka kumpul di Yogyakarta, mereka seolah seperti trauma dan sangat ketakutan," tutur Hasnuryadi.
"Malah mereka sempat bicara seandainya bisa untuk tidak ikut bermain, mereka memilih tidak ikut. Tetapi tidak begitu, karena kita ini keluarga, sehingga tetap membela Barito sesuai dengan amanat Abah (Alm. Abdussamad Sulaiman HB) karena ini untuk kebanggaan Banua dan mereka juga profesional karena ada kontrak yang dipenuhi," imbuhnya.
Pada Maret lalu, Asisten Pelatih Barito Putera Yunan Helmi dinyatakan positif Corona. Hal itulah yang mendasari seluruh awak tim berkomitmen untuk menjaga protokol kesehatan. (dkk/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Barito Putera menyiapkan aturan yang ketat terkait protokol kesehatan bagi awak tim dalam lanjutan Liga 1 2020.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Gulung Barito Putera 3-0, PSS Sleman Menjauh dari Dasar Klasemen
- Borneo FC Gagal Gusur Persebaya dari Puncak Klasemen Liga 1
- Live Streaming Semen Padang Vs Barito Putera: Kondisi Stadion Agak Laen
- Waspada Covid Kembali, Kemenkes Imbau Masyarakat Terapkan Hidup Sehat dan Terapkan Prokes
- Lihat Cuplikan 7 Gol Laga Barito Putera Vs Bali United
- Barito Putera Vs Bali United 4-3: Hujan Gol yang Dramatis