Barito Putera vs Persija Jakarta: Beri Luka Lalu Berpesta
jpnn.com, BANJARMASIN - Barito Putera berambisi mempermalukan Persija Jakarta pada laga perdana Liga 1 2019 di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Senin (20/5).
Berkaca dari lima pertemuan terakhir kedua tim, statistik menunjukkan kedua tim cukup seimbang.
Barito dan Persija sama sama berhasil mengemas dua kemenangan dan satu hasil imbang.
BACA JUGA: Bosan Jadi Pelengkap, Barito Putera Targetkan Juara Liga 1 Musim Ini
Jika melihat dari lima pertandingan terakhir kedua tim, Barito sedikit lebih unggul.
Sebab, Barito hanya menelan kekalahan atas PSS Sleman di ajang Piala Indonesia dan Arema FC di kompetisi pramusim Piala Presiden 2019.
“Empat bulan persiapan kami. Dalam beberapa hari terakhir kami juga sudah menyiapkan strategi melawan Persija,” terang pelatih Barito Putera Jacksen F Tiago, Sabtu (19/5).
Barito kemungkinan besar tidak bisa diperkuat dua pemain andalannya, Rafi Syarahil dan Gavin Kwan Adsit yang masih dibekap cedera. Nazarul Fahmi juga masih diragukan bisa tampil.
Barito Putera berambisi mempermalukan Persija Jakarta pada laga perdana Liga 1 2019 di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Senin (20/5).
- Jaimerson Xavier Sedih Jacksen F Tiago Mundur, Singgung Soal Jasanya
- Jacksen F Tiago Mundur dari Pelatih Kepala, tetapi Tetap di Persis
- Persis Solo Permalukan Bhayangkara FC, Nasib Jacksen F Tiago Aman?
- Wajib Nonton! Link Live Streaming Bhayangkara FC vs Persis
- Di Ambang Pemecatan, Jacksen F Tiago Pilih Lakukan Ini Jelang Persis vs Bhayangkara FC
- Persis Tentukan Nasib Jacksen F Tiago Pekan Depan, Lanjut atau Dipecat?