Baru 15 Pemain Gabung

TC Perdana Timnas di Medan

Baru 15 Pemain Gabung
Tim Nasional Indonesia melakukan latihan di Stadion Universitas Sumatera Utara (USU), Medan, Senin (7/1). Pemusatan latihan tersebut untuk persiapan jelang pertandingan kualifikasi Piala Asia 2015. FOTO: ANDRI GINTING/SUMUT POS
Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin juga memastikan bahwa pemain-pemain yang belum tiba akan segera bergabung.

"Memang kebiasaan kita tiga atau empat hari start begitu. Tidak mudah mendatangkan orang. Masalah tiket, Insya Allah besok dan dua hari ini bisa kumpul termasuk Irfan Bachdim, Andik dan yang lainnya," jelasnya kepada Sumut Pos (Jawa Pos Group).     

Dia memastikan bahwa tim besutan Nil Maizar sudah harus terbentuk pada 14 Januari. Djohar pun meminta agar tim sekarang disiapkan lebih matang.  Pasalnya, mereka sudah harus terbang ke Timur Tengah pada 28 Januari nanti.

Tim berangkat lebih awal karena akan menjalani  laga uji coba kontra Jordania pada 1 Februari mendatang. Timnas akan melakukan adaptasi di sana sebelum 6 Februari nanti melakoni pertandingan perdana melawan Iraq. (aam/bas)

MEDAN - Persiapan timnas untuk Pra Piala Asia (PPA) 2015 terancam tak bisa maksimal. Terbukti, pada hari pertama pemusatan latihan (TC) di Medan,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News