Hong Kong Open
Baru 20 Menit, Tai Tzu Ying Mundur, Nozomi Okuhara ke Final
jpnn.com, KOWLOON - Tunggal putri Jepang Nozomi Okuhara berhak atas satu tiket final Hong Kong Open 2018.
Okuhara lolos ke partai puncak setelah menyingkirkan peringkat satu dunia asal Taiwan Tai Tzu Ying di Hong Kong Coliseum Kowloon, Sabtu (17/11) malam. Okuhara hanya butuh waktu 20 menit (statistik BWF) dan tidak sampai harus menuntaskan pertandingan.
Tzu Ying meminta retired atau mundur di game kedua, saat tertinggal 1-3. Di game pertama, Tzu Ying kalah 12-21.
Amazing Backhand by Okuhara #badminton #HSBCBWFbadminton pic.twitter.com/tDveb1jQcM — BWF (@bwfmedia) November 17, 2018
Belum ada rincian penyebab Tzu Ying retired, entah cedera apa yang mendadak menyerang Tzu Ying.
Apa pun, Okuhara tembus ke final. Besok dia akan meladeni Ratchanok Intanon, tunggal putri Thailand yang hingga saat ini masih sama kuat dalam urusan rekor pertemuan, 4-4. (adk/jpnn)
Final tunggal putri Hong Kong Open 2018 besok akan mempertemukan Nozomi Okuhara vs Ratchanok Intanon.
Redaktur & Reporter : Adek
- Final Hong Kong Open 2024: 2 Wakil Indonesia Gagal Juara
- Hong Kong Open 2024: Penyesalan Jonatan Christie Gagal Pertahankan Gelar
- Sabar/Reza Jumpa Leo/Bagas di Semifinal, Indonesia Kembali Bertaji di Hong Kong Open
- Hong Kong Open 2024: Kepercayaan Diri Jonatan Christie Perlahan Kembali
- Hong Kong Open 2024: Luar Biasa, Indonesia Pastikan Satu Tiket Final
- Hong Kong Open 2024: Ratu Bulu Tangkis Thailand Balas Dendam, Gregoria Mariska Gugur