Baru 44 Instansi Buka Pendafataran CPNS
jpnn.com - JAKARTA--Sebanyak 44 instansi hari ini sudah membuka pendafataran CPNS online. Rinciannya, 39 instansi pusat dan lima instansi daerah.
Khusus instansi daerah, menurut Kepala Biro Hukum Komunikasi Informasi Publik (HKIP) Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Herman Suryatman, jumlah instansinya yang siap sangat sedikit.
Sampai hari ini baru lima yang siap. Yaitu Kabupaten Musi Rawas, Kota Banjarmasin, Provinsi Kaltim, Kab Bulungan, dan Provinsi Kalimantan Utara.
"Kenapa daerah masih sedikit yang membuka pendaftaran, karena memang yang siap juga baru sedikit. Malah ada instansi yang sudah ditetapkan rincian formasinya tapi batal melaksanakan seleksi," kata Herman, Jumat (29/8).
Dia menambahkan, Panselnas akan terus mengupdate instansi yang sudah siap membuka pendaftaran CPNS-nya. "Masyarakat bisa terus mengupdate datanya di portal nasional panselnas," terangnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Sebanyak 44 instansi hari ini sudah membuka pendafataran CPNS online. Rinciannya, 39 instansi pusat dan lima instansi daerah. Khusus instansi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lemkapi Acungi Jempol Sikap Dirlantas Polda Metro Jaya Minta Maaf Anak Buah Arogan
- Pakar Sebut Penetapan Tersangka Tom Lembong Prematur, Tidak Sah, dan Lecehkan Hukum
- Indo Barometer Bantah Lakukan Survei di Kolaka Utara yang Memenangkan Sumarling Majja–Timber
- Imigrasi Denpasar Tolak Permohonan Paspor 3 CPMI Non-Prosedural Untuk Hindari TPPO
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah