Baru Gabung Timnas Indonesia U-16, Victor Dethan Beri Komentar Begini
jpnn.com, JAKARTA - Pemain muda PSM Makassar Victor Jonson Benjamin Dethan bergabung dengan Timnas Indonesia U-16 pada awal Desember 2020.
Selama bergabung dengan skuat asuhan pelatih Bima Sakti itu ia mengaku merasa nyaman meski baru bergabung.
Bahkan, dikutip dari laman resmi PSSI di Jakarta, Kamis, pemain keturunan Kanada itu menganggap timnas U-16 sebagai "rumah kedua" setelah klubnya.
"Saya merasa nyaman di sini. Ini merupakan rumah kedua saya setelah PSM Makassar," ujar pesepak bola kelahiran Kupang, Nusa Tenggara Timur, tersebut.
Menurut Viktor, rekan-rekannya di skuat menerimanya dengan tangan terbuka dan memperlakukannya sama dengan yang lain.
Pemain berposisi sayap itu pun mengapresiasi upaya staf pelatih timnas U-16 yang berupaya sedemikian rupa agar pemain bisa saling mengenal satu sama lain.
Misalnya, staf timnas U-16 merotasi rekan semeja makan dan sekamar pemain secara reguler.
"Jadi saya sudah terbiasa dan akrab dengan teman-teman lain," kata Viktor.
Pemain muda PSM Makassar Victor Jonson Benjamin Dethan merasa nyaman meski baru bergabung dengan skuat Timnas Indonesia U-16 awal Desember 2020.
- PSM Makassar Gagal Menaklukkan 10 Pemain Persik Kediri
- Sengit! Persebaya Vs PSM 1-1, Cek Klasemen Liga 1
- Liga 1: Pelatih PSM Makassar Pusing, Pertama dalam Kariernya
- Dukung Sepak bola Indonesia, Kredit Pintar Jadi Sponsor PSM Makassar
- Luapan Kecewa Marc Klok Seusai Persib Bandung Imbang Lawan PSM Makassar
- PSM Imbang Melawan Persib, Bernardo Tavares Kritik Kualitas Rumput Stadion Batakan, Kenapa?