Baru dari Dili, Dahlan Langsung Temui Pengungsi
Jumat, 18 Januari 2013 – 22:34 WIB

Baru dari Dili, Dahlan Langsung Temui Pengungsi
JAKARTA - Meski baru saja tiba di Jakarta dari kunjungan kerja ke Timor Leste dan Atambua di Nusa Tenggara Timur, sore hari ini (18/1), Menteri BUMN Dahlan Iskan tak langsung istirahat. Dahlan memilih menyambangi pengungsi korban banjir di Jakarta.
Lokasi yang dikunjungi Dahlan adalah Pasar Pesing Koneng, Tanjung Duren, Jakarta Barat. Kebetulan di lokasi itu ada kegiatan sosial yang digelar PT BNI Tbk. Sesampainya di tempat pengungsian, Dahlan langsung mengecek posko kesehatan dan dapur umum, serta berbincang dengan para ibu-ibu yang tengah sibuk menyiapkan menu makanan.
Mantan Dirut PLN ini juga memperoleh nasi bungkus yang dibuat ibu-ibu untuk para pengungsi. Dengan lahap sambil duduk bersila, Dahlan menikmati menu telor dan tahu.
Kunjungan Dahlan ini tak ayal disambut gembira oleh para pengungsi. Kepada para pengungsi, Dahlan tak mau banyak mengumbar janji. Yang jelas, sambung Dahlan, BUMN Karya tengah menyiapkan program untuk proyek penanganan banjir.
JAKARTA - Meski baru saja tiba di Jakarta dari kunjungan kerja ke Timor Leste dan Atambua di Nusa Tenggara Timur, sore hari ini (18/1), Menteri BUMN
BERITA TERKAIT
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Billy Mambrasar Tepis Isu Yayasannya Dapat Kemudahan Menggarap Program MBG
- Paula Verhoeven Bakal Ajukan Banding? Kuasa Hukum Bilang Begini
- Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian PPPK Tahap 2, Kepala BKN Beri 3 Solusi
- Rayakan Hari Kartini, J99 Corp Komitmen Berdayakan Perempuan
- Ketua MUI Prof Niam Sampaikan Belasungkawa atas Meninggalnya Pemimpin Katolik Paus Fransiskus