Baru Diusulkan, Yudi Chrisnandi Langsung Temui Jokowi

jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPP Partai Hanura, Yudi Chrisnandi terlihat keluar dari Istana Merdeka pada Selasa sore (21/10). Pria yang telah diusulkan partainya untuk masuk di kabinet itu, mengaku memang baru saja bertemu Presiden Joko Widodo. Namun, ia menampik pertemuan itu membahas soal jabatan menteri.
"Ya ngobrol yang santai-santai soal kampanye," kata Yudi.
Yudi mengaku tak tahu menahu soal jadwal pengumuman kabinet Joko Widodo dan Jusuf Kalla. Saat ditanya jatah kursi untuk Hanura, ia pun hanya menggeleng kepala dan menjawab tidak tahu.
Lalu, apakah nama Yudi benar telah dimasukkan Jokowi dalam kabinet? Yudi tak menjawabnya secara pasti. Ia mengaku datang ke Istana karena dihubungi Andi Widjojanto dan Hasto Kristiyanto. "Mudah-mudahan (masuk kabinet)," tandas Yudi. (flo/jpnn)
JAKARTA - Ketua DPP Partai Hanura, Yudi Chrisnandi terlihat keluar dari Istana Merdeka pada Selasa sore (21/10). Pria yang telah diusulkan partainya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BSI Menyalurkan Bantuan Untuk Pembangunan Pesantren dan Santunan Yatim
- Tunjangan Profesi Guru dan Pengawas PAI Dirapel, Bukan Hanya PNS & PPPK
- Guru PPPK Bulan Ini Mengantongi Rp20 Juta ya? Oh, Nikmatnya
- Mudik 2025, Tol Semarang ABC Siap Terapkan One Way Lokal Kalikangkung-Bawen
- Ambiguitas Komitmen Iklim Para Pendana Infrastruktur Gas di Indonesia
- Sido Muncul Berikan Bantuan Rp 425 Juta untuk Anak Terduga Stunting di Jonggol