Baru Maman Yang Siap Pimpin Pelti

Baru Maman Yang Siap Pimpin Pelti
Baru Maman Yang Siap Pimpin Pelti
JAKARTA - Kandidat Ketum PP Pelti mulai berani unjuk gigi. Wibowo Suseno Wirjawan mendeklarasikan bakal maju dalam Musyawarah Nasional (Munas) di Manado 23-25 November mendatang. Dilihat dari namanya, tentu banyak pihak bakal teringat dengan Menteri Perdagangan Gita Wirjawan.

   

Pria yang karib disapa Maman itu memang merupakan kakak kandung sang menteri. Jika benar-benar terpilih sebagai Ketum PP Pelti, hal itu akan membuat klan Wirjawan semakin kuat di dunia olahraga Tanah Air. Sebelumnya, Gita juga sudah menahbiskan diri sebagai Ketum PB PBSI.

   

Tak hanya itu, Maman bahkan mengaku sudah mengantongi 13 suara dari Pengprov Pelti. Di antaranya ialah NTT, Kaltim, Kalsel, Sumsel,Jabar maupun Bangka Belitung. Jika memang 13 Pengprov tersebut tak membelot, hampir dipastikan Maman bakal melenggang mulus ke kursi Ketum PP Pelti yang sebelumnya diduduki Martina Wijaya.

   

"Kami ingin menjadikan olahraga sebagai alat pemersatu bangsa. Kami juga siap untuk menjadikan tennis Indonesia menjadi kekuatan hebat di pentas internasional," terang Maman saat press conference di Hotel Atlet Century, Senayan, Jakarta, Jumat (9/11). 

   

JAKARTA - Kandidat Ketum PP Pelti mulai berani unjuk gigi. Wibowo Suseno Wirjawan mendeklarasikan bakal maju dalam Musyawarah Nasional (Munas) di

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News