Baru Tahu 9 April Pileg setelah Ditetapkan Hari Libur

jpnn.com - BATAM - Tim relawan demokrasi bentukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batam yang beranggotakan 25 mahasiswa kembali melakukan sosialisasi ke kawasan pemukiman pekerja di Batamindo Mukakuning Dormitori, Senin (7/4) siang.
Mereka menyosialisasikan bahwa pada hari Rabu (9/4) adalah waktunya pesta demokrasi pemilu legislatif.
Relawan demokrasi yang digawangi oleh Melani sebagai koordinatornya didampingi komisioner KPU Batam, Ahmad Yani Lamintang, juga mengajak para pekerja di kawasan industri Batamindo agar menggunakan hak pilihnya ke TPS terdekat atau terdaftar dan menghindari golput.
"Kami mencoba masuk ke blok-blok di Dormitori Batamindo seperti di blok Q dan blok R. Mereka ada yang antusias dan ada yang cuek," ujar Melani.
Dari sosialisasi ini terungkap mayoritas pekerja di Batamindo tahu bahwa pada 9 April merupakan hari Pemilu Legislatif setelah hari itu ditetapkan sebagai hari libur.
"Hampir rata-rata mereka tahu kalau 9 April ini Pemilu Legislatif karena kerja mereka diliburkan. Saat kami tanya mereka malah bilang, "oh iya ya tanggal 9 ini pemilu ya. Saya baru tahu loh. Mungkin kalau tanggal 9 April ini tak dijadikan hari libur kerja, saya tak tahu kalau hari itu adalah hari libur untuk Pemilu"," ujar Melani yang menirukan komentar beberapa pekerja yang tinggal di mes Dormitori Batamindo. (gas)
BATAM - Tim relawan demokrasi bentukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batam yang beranggotakan 25 mahasiswa kembali melakukan sosialisasi ke kawasan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas