Basarnas 8 Kota Mencari AirAsia yang Hilang Kontak

jpnn.com - JAKARTA - Badan Sar Nasional (Basarnas) sudah menerima laporan pesawat AirAsia dengan rute Surabaya-Singapura mengalami hilang kontak. Basarnas sudah berkoordinasi dengan beberapa Kantor SAR untuk melakukan pencarian.
"Basarnas sudah berkoordinasi dengan Kantor SAR Pangkalpinang, Jambi, Tanjungpinang, Palembang, Pontianak, Jakarta, Banjarmasin, dan Lampung untuk melakukan pencarian," tulis Basarnas dalam keterangannya, Minggu (28/12).
Basarnas menyatakan pesawat AirAsia itu mengalami hilang kontak di sekitar Teluk Kumai pukul 06.17 WIB.
Berdasarkan keterangan petugas ATC Bandara Soekarno-Hatta Jakarta, koordinat terakhir kontak pesawat pada 03 09 15 S – 111 28 21 E.
"Pesawat dengan nomor penerbangan AWQ 8501 tersebut harusnya memasuki wilayah udara Singapura pukul 06.52 WIB," tulis Basarnas.
Seperti diberitakan, pesawat AirAsia dengan jenis Airbus itu berisi 155 orang. Rinciannya, 149 warga Indonesia, satu orang warga Singapura, satu Inggris, satu Malaysia, dan tiga warga Korsel.
Jumlah itu sudah termasuk awak kabin yang terdiri dua pilot, 4 kru, dan satu teknisi. Pesawat itu dibawa oleh Capt. Iriyanto. (gil/jpnn)
JAKARTA - Badan Sar Nasional (Basarnas) sudah menerima laporan pesawat AirAsia dengan rute Surabaya-Singapura mengalami hilang kontak. Basarnas sudah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Perkumpulan Lyceum Kristen Menangkan Gugatan Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung, Siswa Terancam Direlokasi
- 6 Fakta Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut, Nomor Terakhir Bikin Geregetan
- Punya Segudang Penghargaan, Ririek Adriansyah Calon Kuat Dirut Telkom
- JATMA Aswaja Tegaskan Komitmen Bangun Ekonomi Umat dan Cinta Tanah Air
- 10 Ribu Ijazah Siswa di Semarang Ditahan Pihak Sekolah, Wali Kota Agustina Tegas Bilang Begini
- Cuaca Hari Ini: Sebagian Kota Besar Diguyur Hujan