Basarnas Berharap Hari Ini Bisa Evakuasi Banyak Jenazah QZ8501

jpnn.com - JAKARTA - Di tengah hiruk pikuk polemik Calon Kapolri Komjen Budi Gunawan versus KPK, operasi kemanusiaan di perairan Selat Karimata, Kalimantan terus berlangsung, Kamis (15/1). Dari Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Tim SAR gabungan dilaporkan sudah mengirimkan sejumlah penyelam ke lokasi ditemukannya badan pesawat AirAsia QZ8501.
"Mereka sudah menyelam,” ujar Direktur Operasional Basarnas, SB Supriyadi kepada wartawan di Pangkalan Bun, Kamis (15/1) pagi.
Rabu (14/1), Kepala Badan Search and Rescue Nasional (Kabasarnas) Bambang Soelistyo membenarkan bahwa lokasi badan utama pesawat sudah ditemukan oleh tim gabungan. Prioritas kini adalah bagaimana mencari korban sekaligus mengangkat badan pesawat di lokasi tersebut.
.
Dan untuk pertama kalinya sejak operasi AirAsia QZ8501 dimulai di hari nahas, Minggu (28/12), Soelistyo dikabarkan bakal datang ke Pangkalan Bun sekaligus kemungkinan besar langsung ke lokasi penemuan body pesawat.
"Kita harap hari ini dapat mengevakuasi lebih banyak jenazah lagi,” ungkap Bambang. (adk/jpnn)
JAKARTA - Di tengah hiruk pikuk polemik Calon Kapolri Komjen Budi Gunawan versus KPK, operasi kemanusiaan di perairan Selat Karimata, Kalimantan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, 863.993 Honorer Bersaing Ketat, Cek Kuotanya
- Sahroni Minta Polisi Tangkap Pihak yang Ingin Menghancurkan Citra Kejagung
- Sespimmen Menghadap ke Solo, Pengamat: Upaya Buat Jokowi Jadi Pusat Perhatian Publik
- Wasekjen MUI Berharap Hakim Penerima Suap Rp 60 M Dihukum Mati
- Kemenkes Mengimbau Masyarakat Bersinergi Melawan Hoaks soal Imunisasi
- Kemenag Dorong Wakaf Hijau Jadi Gerakan Nasional Pelestarian Lingkungan