Basrief Yakin Jaksa Agung dari Internal Mampu Bekerja

jpnn.com - JAKARTA -- Jaksa Agung Basrief Arief akan mengakhiri masa jabatannya dalam hitungan beberapa hari ini.
Hanya saja, Basrief enggan membeber siapa nama yang diusulkannya kepada Presiden terpilih Joko Widodo untuk menjabat Jaksa Agung ke depan.
Basrief mengaku setelah tak lagi menjadi Jaksa Agung akan siap memberikan masukan kepada siapapun penggantinya kelak.
"Saya tidak pernah bosan, walau saya (nanti) sudah berada di luar. Saya tidak akan bosan sepanjang jaksa agung-nya nanti mau mendengar apa yang saya sampaikan," kata Basrief kepada wartawan usai Salat Jumat di Kejagung.
Dia mengaku akan mendukung sepenuhnya siapapun yang menjadi Jaksa Agung pengganti dirinya. Dia pun yakin, jaksa agung baru akan lebih baik memimpin Korps Adhyaksa.
"Saya yakin, kita dukung sepenuhnya. Kita jangan pesimis, kita harus optimis memberi dukungan penuh kepada siapapun yang memimpin Kejagung," ujarnya.
"Saya sendiri akan memberikan dukungan," tambah Basrief.
Ia tak mau membicarakan dikotomi jaksa agung dari internal atau eksternal kejaksaan. Hanya saja, ia yakin kejaksaan tidak pernah main-main dalam penegakan hukum maupun pembenahan di internal.
JAKARTA -- Jaksa Agung Basrief Arief akan mengakhiri masa jabatannya dalam hitungan beberapa hari ini. Hanya saja, Basrief enggan membeber siapa
- Lari jadi Tren di Masyarakat, Waka MPR: Harus Didukung Upaya Wujudkan Udara Bersih
- Pemprov Jateng Berkomitmen Berikan Tali Asih Bagi Anak-anak Penghafal Al-Qur'an 30 Juz
- Honorarium Honorer di Bawah Rp 500 Ribu, Gaji PPPK Paruh Waktu Piro?
- Nakhodai IKA PMII, Fathan Subchi Siap Wujudkan Indonesia Emas 2045
- Honorer di Jabatan Tampungan Diangkat PPPK Tahap 2? Info BKN Bikin Degdegan
- Wamenag Minta PUI Inisiasi Silaturahim Akbar Ormas Islam