Basuki Hadimuljono ke Istana, Digadang Jadi Menteri PU

jpnn.com - JAKARTA -- Satu lagi tokoh berkemeja putih dengan lengan baju digulung datang ke Istana Merdeka, Jakarta pada Minggu, (26/10). Yaitu Direktur Jenderal Penataan Ruang di Kementerian Pekerjaan Umum Basuki Hadimuljono.
Basuki disebut-sebut akan menjadi Menteri PU dalam kabinet bentukan Presiden Joko Widodo.
"Tadi malam saya ditelepon, dibilang datang ke Istana untuk briefing, jadi ya saya datang," kata Basuki.
Basuki tidak menampik maupun membenarkan bahwa ia telah dipilih menjadi menteri. Ia mengaku sudah pernah diundang sekali oleh Presiden. Saat itu, ia mengaku ditanya soal bendungan dan irigasi oleh Presiden.
"Waktu itu kita ngobrol soal program bendungan," sambungnya.
Ditanya kesiapannya jadi menteri, Basuki belum ingin banyak bicara. Ia mengaku tidak ada gebrakan khusus, tetapi siap menjalankan program Presiden dan Wapres terpilih yaitu sembilan program Nawa Cita.
"Siap aja, kita jalankan Nawa Cita," tandasnya. (flo/jpnn)
JAKARTA -- Satu lagi tokoh berkemeja putih dengan lengan baju digulung datang ke Istana Merdeka, Jakarta pada Minggu, (26/10). Yaitu Direktur Jenderal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Arus Balik Lebaran Meningkat, Tol Semarang-Batang Terapkan Contraflow
- Menko Airlangga Bertemu PM Anwar Ibrahim, Bahas Strategi Menghadapi Tarif Resiprokal AS
- Didit Hediprasetyo Jadi Kekuatan Tak Terduga Milik Prabowo
- Setop Rekrut Honorer Baru, Angkat Dahulu R2/R3 Jadi PPPK
- 3 Juta Lulusan SMA/SMK Menganggur, Waka MPR: Berbagai Langkah Harus Segera Diambil
- Menhut Beri Kabar Gembira Berkaitan Gunung Rinjani, Pendaki Sebaiknya Menyimak