Baswan Pantang Menyerah, Buaya Tidak Mampu Mengeluarkan Jurus Mautnya, Menegangkan
Korban yang terlepas dari terkaman buaya segera meraih pondasi bangunan rumah.
Singkatnya, usai naik ke atas rumah korban segera melarikan diri ke rumah sakit. Akibat diterkam buaya, korban menderita luka sobek dan harus mendapatkan sebanyak 56 jahitan.
"Sudah dirawat dan sekarang korban sudah diperbolehkan pulang ke rumah," ucapnya.
Suiza mengatakan kejadian warga diserang buaya baru pertama kalinya terjadi di kawasan wisata Bontang Koala.
Pascakejadian yang dialami Baswan, dia mengimbau warga untuk tidak beraktivitas di sekitar kawasan tersebut.
Dikonfirmasi terpisah, Kepala BKSDA Kaltim Suryadi menyatakan pihaknya akan segera mengevakuasi buaya yang telah menyerang warga tersebut.
Untuk diketahui, lokasi rumah korban berada di kawasan wisata Bontang Koala. Di sana ada sebuah pemukiman warga yang berada di atas permukaan laut.
"Dalam 1x24 jam ini kami akan segera turun melakukan evakuasi, menanggapi peristiwa yang sudah terjadi," singkat Suryadi. (mcr14/jpnn)
Baswan diterkam buaya, tetapi dia pantang menyerah dan melakukan perlawanan menegangkan. Simak kisah nyata ini.
Redaktur : Soetomo
Reporter : Arditya Abdul Aziz
- Ustaz Ditangkap Gegara Kasus Pencabulan, Modusnya Bangunkan Salat Subuh
- Warga Pandeglang Tewas Diterkam Buaya Saat Memancing di Sungai Cijalarang
- Wajah, Tangan, Perut, dan Kaki Hariono Digigit Buaya Rokan
- Wanita yang Hilang Diterkam Buaya Ditemukan Meninggal Dunia
- Sempat Hilang, Wanita Ini Ternyata Diterkam Buaya
- Geger, Buaya Lepas dan Berkeliaran di Sawah Warga Cianjur