Batal Nikah, Ayu Ting Ting: Sudah Tidak Pernah Berkomunikasi Lagi
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting mengungkap hubungannya dengan Adit Jayusman, setelah batal menikah.
Pelantun Sambalado itu mengaku sudah tidak berkomunikasi dengan mantan kekasihnya itu.
Hal itu diungkap oleh Ayu Ting Ting, di saluran YouTube miliknya, Minggu (14/2).
"Sebenarnya, kami sudah tidak pernah berkomunikasi lagi. Saya tidak tahu persisnya seperti apa," kata Ayu Ting Ting.
Meski sudah tak menjalin hubungan asmara, Ayu rupanya tetap mendoakan sang mantan baik-baik saja.
"Saya berharap dia baik-baik saja, sehat, bahagia, diberkahi dan pastinya selalu dalam lindungan Allah, amin," ujarnya.
Sebelumnya, ibu satu anak itu mengabarkan bahwa rencana pernikahannya dengan Adit Jayusman, batal.
Rencananya, Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman akan menikah pada 20 Februari nanti. (jlo/jpnn)
Setelah batal menikah, Ayu Ting Ting mengaku sudah tidak pernah berkomunikasi dengan Adit Jayusman.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Ayu Ting Ting: Semoga Jadi Tahun yang Penuh dengan Keberkahan
- 3 Berita Artis Terheboh: Harapan Ayu Ting Ting, Tora Sudiro Segera jadi Kakek
- Ayu Ting Ting Bicara Soal Resolusi 2025, Ada Soal Jodoh?
- Tahun Baru 2025, Ayu Ting Ting Bicara Soal Karier Hingga Jodoh
- Ayu Ting Ting: Tinggal Jodoh Saja, Semoga Dapat yang Terbaik
- Bilqis Ulang Tahun ke-11, Ayu Ting Ting: Terima Kasih Selalu Jadi Kekuatan Bunda