Batal Tularkan Virus Salsa di DPR
Kamis, 07 Januari 2010 – 02:36 WIB

Foto : Fedrik Tarigan/INDOPOS/JPNN
Menurut Venna, pakaian kerjanya saat ini sangat tidak pas untuk disambi menari salsa. Kalaupun harus ganti baju terlebih dahulu, waktunya tidak akan cukup. Jam kosong untuk kegiatan di luar tugas anggota dewan hanya sedikit.
Baca Juga:
Selain cuti salsa, Venna memilih berhenti sementara dari dunia entertainment. Tidak ada tawaran sinetron atau membuat album yang dia terima kala menjalankan tugas sebagai wakil rakyat. "Di industri hiburan, yang pasti, saya break dulu sampai lima tahun. Terus terang, nggak mungkin membagi waktu," ujarnya.
Semula, Venna ingin mengajukan program menari salsa bersama di akhir pekan untuk anggota dewan. Tapi, setelah dipertimbangkan dengan matang, diganti olahraga lain saja. "Karena nggak mungkin salsa, sekarang saya mengajukan bikin acara senam tiap Jumat pagi. Saya nggak apa-apa nggak dibayar untuk memimpin senam itu," tutur wanita kelahiran Surabaya, 20 Juli 1972, yang sudah mengeluarkan sejumlah VCD senam tersebut.
Venna saat ini mulai terbiasa dengan kesibukan di komisi X yang membidangi pendidikan, pariwisata, dan perpustakaan. Pergi pagi, pulang malam. Awalnya, dia memang butuh adaptasi. "Kali pertama masuk (DPR, Red), kan saya nggak biasa duduk sampai dua jam. Itulah yang susah. Saya benar-benar melakukan stretching (peregangan otot tubuh, Red) sendiri, bolak-balik ke toilet. Kerja saya biasanya kan bergerak," papar ibu Verrel Bramasta, 14, dan Athalla Naufal, 11, itu.
TERPILIH sebagai anggota DPR, artis cantik Venna Melinda punya rencana tersendiri. Selain menjalankan tugas, dia ingin menyebarkan virus tarian salsa
BERITA TERKAIT
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Disebut Sebagai Istri Durhaka, Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa...
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa