Batalkan BG, Jokowi Sodorkan Badrodin Haiti jadi Kapolri

jpnn.com - JAKARTA - Joko Widodo akhirnya memutuskan membatalkan pelantikan Komisaris Jenderal Budi Gunawan sebagai Kapolri. Untuk calon baru, Jokowi mengusulkan kepada DPR nama Komjen Badrodin Haiti.
Hal ini diungkap The President dalam jumpa pers singkat di Istana Merdeka. "Untuk menciptakan ketenangan dan kebutuhan kepolisian memiliki pimpinan Kapolri yang defenitif, maka kami usulkan Komisaris Jenderal Badrodin Haiti untuk mendapatkan persetujuan dari DPR sebagai Kapolri," ujar Jokowi, Rabu (18/2).
Secara singkat, Jokowi juga mengatakan pergantian calon ini karena menyimak kondisi yang berkembang selama ini, dan menimbulkan perbedaan di tengah masyarakat.
"Komjen Badrodin Haiti diusulkan untuk mendapatkan persetujuan DPR. Sementara Komjen Budi Gunawan diminta untuk terus memberikan kontribusi terbaik, dalam posisi dan jabatan apapun," tandas Jokowi. (flo/adk/jpnn)
JAKARTA - Joko Widodo akhirnya memutuskan membatalkan pelantikan Komisaris Jenderal Budi Gunawan sebagai Kapolri. Untuk calon baru, Jokowi mengusulkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Legislator PDIP: Ungkap Terang Kasus Penembakan 3 Polisi di Lampung
- 5 Tuntutan Aliansi Merah Putih, Ada Soal Status R2/R3 & Honorer Kena PHK
- Bea Cukai Ingatkan Pentingnya Wawas Diri Terhadap Penipuan Mengatasnamakan Instansi
- Sambangi Pabrik Rokok di Pasuruan, Bea Cukai Temukan Banyak Barang Bukti, Tuh Lihat!
- Arus Mudik Lebaran 2025, Baharkam Polri Siapkan 2 Helikopter Ambulans
- Ingin Lebih Dekat dengan Masyarakat Luas, BIN Luncurkan Akun Resmi di Medsos