Batam Butuh 100 Tenaga Medis Baru
Jumat, 10 Mei 2013 – 01:01 WIB

Batam Butuh 100 Tenaga Medis Baru
BATAM - Dinas Kesehatan Batam membutuhkan sedikitnya 100 tenaga medis baru untuk tahun ini. Jumlah itu meliputi apoteker, asisten apoteker, perawat, bidan, dan tenaga kesehatan masyarakat.
“Setiap tahun, puskesmas bertambah sedangkan kesehatannya tidak,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam, Chandra Rizal seperti dilansir Batam Pos, Kamis (9/5).
Chandra mengatakan, kekurangan tenaga medis ini lantaran tidak dibukanya keran penerimaan PNS sejak tahun 2010 lalu. Padahal, jumlah penduduk Batam terus meningkat. Peningkatan penduduk dalam satu bulan di Batam, sebutnya, bisa mencapai 5000 jiwa.
Namun, di sisi lain jumlah puskesmas mau tak juga bertambah untuk mengimbangi pertumbuhan penduduk. Saat ini, Batam memiliki 16 unit puskesmas.
BATAM - Dinas Kesehatan Batam membutuhkan sedikitnya 100 tenaga medis baru untuk tahun ini. Jumlah itu meliputi apoteker, asisten apoteker, perawat,
BERITA TERKAIT
- Banjir Merendam 450 Rumah di Pangkalpinang
- PPPK 2024 yang Baru Dilantik Jangan Sok Tahu, Begitu Pesan Pak Totok
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron