Batas Laut dengan Singapura Dulu, Lalu Malaysia
Selasa, 31 Agustus 2010 – 11:06 WIB
DIAMANKAN - Empat kapal berbendera Malaysia diamankan di Markas Lanal Nunukan, baru-baru ini, karena diyakini telah mencuri ikan di kawasan Karang Unarang. Foto: Ica/Radar Tarakan.
Dengan selesainya batas laut wilayah pada segmen Barat itu, masih terdapat segmen Timur 1 dan Timur 2 yang perlu dirundingkan. Segmen Timur 1 adalah wilayah Batam-Changi, sedangkan segmen Timur 2 adalah wilayah sekitar Bintan-South Ledge/Middle Rock/Pedra Branca, yang masih menunggu hasil negosiasi lebih lanjut dengan Malaysia.
Kedua Menlu sepakat segera memulai perundingan delimitasi batas laut wilayah di segmen Timur 1. Kesepakatan untuk segera memulai perundingan batas wilayah timur Batam-Changi, sebagaimana ditulis pihak Kemenlu, merefleksikan komitmen kedua negara untuk menyelesaikan masalah perbatasan, dalam kerangka membangun hubungan bilateral dan bertetangga baik.
Disebutkan, dengan penetapan garis batas laut wilayah di segmen barat tersebut, maka akan mempermudah aparat keamanan dan pelaksana keselamatan pelayaran dalam bertugas di Selat Singapura. Sebab, sudah terdapat kepastian hukum tentang batas-batas kedaulatan kedua negara. (nuq/dwi)
JAKARTA - Sebelum mulai membahas masalah perbatasan dengan Malaysia, Indonesia lebih dulu menuntaskan perundingan dengan Singapura. Menlu Marty Natalegawa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza