Batasi Pengungsi Masuk, Uni Eropa Ingatkan Austria
jpnn.com - AUSTRIA - Meningkatnya jumlah pengungsi ke beberapa wilayah di negaranya, Austria membatasi jumlah pendatang yang boleh melintas perbatasan Austria. Ini ditandai dengan pengetatan perbatasan oleh negara-negara Balkan yang menjadi salah satu rute untuk masuk ke Eropa.
Pernyataan awal Kementerian Dalam Negeri Austria mengatakan dalam satu hari hanya 80 pencari suaka yang bisa diterima masuk lewat perbatasan sebelah selatan.
Atas kebijakan tersebut, Uni Eropa sudah memperingatkan Austria bahwa pembatasan jumlah pengungsi sebagai tindakan melanggar hukum.
Namun pemerintah Wina kini mengatakan pembatasan hanya berlaku untuk satu pintu perbatasan, di Spielfeld, sedangkan di tempat lain tidak diberlakukan kuota.
Saat ini kembali Austria menggelar pertemuan dengan negara-negara Balkan yang memiliki perbatasan dengannya untuk membahas krisis pengungsi yang melanda Eropa.
Namun Yunani -yang menjadi tujuan pertama para pendatang- menyampaikan protes resmi karena tidak diundang untuk ikut.(ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang
- KBRI Dili Gelar Nobar Laga Timnas Indonesia vs Jepang
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29