Batman Ingin Jadi Marquez
jpnn.com - LONDON - Sukses yang dibukukan Marc Marquez di balapan MotoGP tak hanya menjadi inspirasi bagi para pembalap lain. Pesona pembalap Repsol Honda itu juga menggema ke Hollywood.
Aktor kondang Christian Bale adalah salah satu pihak yang sangat mengagumi performa Marquez. Bagi bintang film Batman itu, Marquez mampu mematahkan semua keraguan selama membalap di MotoGP.
“Jika saya bisa menjadi orang lain, saya akan memilih menjadi pembalap seperti Marc Marquez. Saya benar-benar ingin seperti dirinya,” terang Bale sebagaimana dilansir laman Fotogramas, Minggu (7/12).
Aktor asal Wales itu mengaku sudah mengetahui sepak terjang Marquez di balapan MotoGP. Sebagaimana diketahui, Marquez memang mampu membukukan back to back juara dunia dalam dua musim terakhir. Selain itu, pembalap berjuluk Baby Alien tersebut juga memecahkan banyak rekor dunia.
“Saya tak mengendarai motor dalam banyak kesempatan. Namun, dia adalah raja. Dia seperti dewa ketika sudah mengendarai motornya,” tegas Bale. (jos/jpnn)
LONDON - Sukses yang dibukukan Marc Marquez di balapan MotoGP tak hanya menjadi inspirasi bagi para pembalap lain. Pesona pembalap Repsol Honda
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Nikita Mirzani Diperiksa Polisi Terkait Laporan Isa Zega, Ini Kasusnya
- 3 Berita Artis Terheboh: Prilly Latuconsina Pacaran, Qomar Meninggal
- Resmi Cerai, Jennifer Lopez Simpan Cincin Berlian Hijau dari Ben Affleck
- Komedian Abah Qomar Meninggal Dunia, Ini Lokasi Pemakamannya
- Kabar Duka, Komedian Qomar Meninggal Dunia
- Innalillahi, Komedian Abah Qomar Meninggal Dunia