Bau Menyengat Menyeruak dari Kamar Indekos, Penasaran Lantas Dibongkar, Oh Ternyata
jpnn.com, PALEMBANG - Penemuan mayat tergeletak dalam kamar indekos Indah Mas bikin geger warga Jl Sel Selan, RT 1/2, Kelurahan Siring Agung, Kecamatan IB I, Palembang, Sumsel, Senin (7/9/2020) sore.
Korban bernama Gunawan, 40, seorang driver ojek online (Ojol). Saat ditemukan korban tewas dalam kondisi tertelungkup di depan pintu masuk kamar mandi di kamar nomor 4.
Menurut Maulana, 21, penghuni sebelah kamar indekos korban, sebelum ditemukan, temannya sempat mencium bau tak sedap dari dalam kamarnya.
“Sekitar pukul 15.00 WIB saya telepon ibu kos melalui teman tadi yang tinggal di kamar nomor 2. Setahu kami dia kerja sebagai ojol, tinggal sendirian dan penghuni baru,” terang Maulana.
Kanit Reskrim Polsek IB Iptu Ginting SH mengatakan, saat ditemukan korban berada di dalam kamar dan posisi kamar terkunci dari dalam.
“Saat ditemukan masih mengenakan celana pendek dan diperkiran baru sehari semalam. Tetapi yang jelasnya dokter forensik yang akan menjelaskannya. Untuk saat ini tidak ada tanda-tanda bekas kekerasan,” tegas Ginting.
Untuk kepentingan kepolisian, jenazah korban dibawa ke RS Bhayangkara Palembang. Sementara itu, menurut Fajri (44) pemilik indekos korban dan keluarganya tinggal tidak berjauhan.
BACA JUGA: Sipir Gelar Razia, Lihatlah Barang-barang yang Ditemukan, Sungguh Tak Disangka
Penemuan mayat tergeletak dalam kamar indekos Indah Mas bikin geger warga Jl Sel Selan, RT 1/2, Kelurahan Siring Agung, Kecamatan IB I, Palembang, Sumsel, Senin (7/9/2020) sore.
- Keluarga Ungkap Sosok Bripda Faras yang Tewas Saat Tangkap Bandar Narkoba di Lahat
- Demi Game Online, Pria Asal Kalidoni Palembang Nekat Curi Entok
- Korban Terseret Arus Banjir di Dompu Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Penemuan Mayat di Mukomuko, Ada Luka di Wajah dan Leher Korban
- Pencuri di Mess Mahasiswa Unsri Ini Ditangkap Polisi
- Tiga Serangkai