Bawa Kabur Motor Teman, Terekam CCTV
Rabu, 06 Juli 2011 – 02:12 WIB
CIKARANG TIMUR - Seorang karyawan pabrik diamankan polisi karena membawa kabur sepeda motor milik rekan kerjanya yang diparkir dilokasi parkiran Blok E6, PT Multi Strada Arah Sarana, KM 58.3 Desa Karangsari. Pelaku yang sebelumnya mengelak saat diamankan tidak bisa berbuat apa pun saat petugas memperlihatkan bukti berupa rekaman CCTV.
Dalam bukti rekaman CCTV milik perusahaan, pelaku yang diketahui bernama Iik Hendrik (22) membawa sepeda motor jenis Yamaha Mio milik Imam Safi’I (23) pada Sabtu (25/6) lalu. Pelaku dengan mudah membawa sepeda motor berwarna putih dengan menggunakan kunci duplikat.
Baca Juga:
Sebelumnya, pelaku yang saat itu sedang menjalani jam istirahat perusahaan, meminta ijin pada atasannya untuk buang air kecil. Namun, kesempatan itu digunakan pelaku yang tercatat sebagai warga Kecamatan Cibenda, Kabupaten Kuningan tersebut untuk mengambil sepeda motor milik korban.
Setelah berhasil membawa kabur motor korban, pelaku kemudian kembali ke perusahaan dengan menggunakan angkutan umum. Sekitar pukul 17.00, pelaku pulang dari bekerja dengan menggunakan sepeda motornya tanpa menunjukkan karcis dengan alasan sebelumnya tidak diberi.
CIKARANG TIMUR - Seorang karyawan pabrik diamankan polisi karena membawa kabur sepeda motor milik rekan kerjanya yang diparkir dilokasi parkiran
BERITA TERKAIT
- 5 Pengeroyok Dudung SP Ditangkap, Ternyata Ini Motifnya
- Cuma Bayar Rp 15 Ribu Bisa Menonton Video Porno Sepuasnya
- Hamil, Mahasiswi Kebidanan Ini Aborsi Sendiri
- Komplotan Pencuri Spesialis Minimarket Ditangkap Polisi
- Tangkap Pelaku Penculikan Lansia di Muaro Jambi, Polisi Temukan Senjata Airsoft
- Melawan Begal, SY Dibacok di Leher, Pelaku Beraksi di Jakarta Timur