Bawa Kabur Uang Perusahaan, Karyawan Bagian Iklan Dipolisikan

jpnn.com - DENPASAR - Seorang karyawan bagian iklan PT Bali Intermedia Pers diduga telah melakukan penggelapan dan penipuan uang perusahaan. Pria bernama Muhammad Taib Lubis, 31, alias Ahmad itu pun dilaporkan oleh Manajer Iklan Hari Sugeng Santoso ke Polda Bali. Pria asal Kampung Ciketing RT 004/RW 011 Kelurahan Mustika Jaya, Kecamatan Mustika Jaya, Bekasi, Jawa Barat tersebut dilaporkan setelah sebelumnya tidak mengindahkan panggilan untuk menghadap.
Hari yang datang dengan didampingi pengacara Harjono Ratmono dan Kadek Ratna Jayanti mengungkapkan bahwa dugaan penggelapan dan penipuan yang dilakukan oleh pelaku diketahui saat ada salah seorang konsumen yang menanyakan terkait penayangan iklan di Koran Radar Bali. Pasalnya, konsumen tersebut mengaku telah membayar sejumlah uang kepada pelaku dengan bukti kuitansi, namun iklan yang dimaksud tidak tayang pada Rabu, (13/8) lalu.
Setelah dicek, ternyata pelaku tidak menyampaikan tentang iklan tersebut kepada pihak manajemen. Bahkan kuitansi yang diserahkan pelaku kepada konsumen tersebut diduga kuat palsu. Tidak hanya itu, pelaku yang tidak berhak membuat perjanjian atas nama PT justru membuat perjanjian. “Dengan demikian, kami mengalami kerugian materiil dan immaterial,” ungkapnya.
Lebih lanjut Hari mengungkapkan bahwa semenjak kejadian tersebut, pelaku yang terakhir kost di Jalan Pattimura, Gang Bahagia Nomor 02, Legian, Kuta, Badung tersebut tidak bisa dihubungi karena poselnya tidak aktif. Bahkan saat didatangi ke kostnya, pelaku sudah tidak ada di tempat. Akhirnya pelaku dilaporkan ke Polda Bali dengan Nomor laporan TBL/421/VIII/2014/SPKT POLDA BALI. (adi/mas)
DENPASAR - Seorang karyawan bagian iklan PT Bali Intermedia Pers diduga telah melakukan penggelapan dan penipuan uang perusahaan. Pria bernama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pria Tak Dikenal Nekat Ancam Warga dengan Panah di Kelapa Gading
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka