Bawa Narkoba, Lurah Ditangkap di Lokalisasi
Jumat, 30 Desember 2011 – 15:50 WIB

Bawa Narkoba, Lurah Ditangkap di Lokalisasi
KOTA-- Tindak lanjut terhadap penangkapan dua orang lurah di Kecamatan Bukit Kapur dan satu oknum RT, usai dari lokalisasi Pondok Indah Permai, Kulim Kecamatan Mandau, Bengkalis beberapa pekan lalu, akhirnya Kamis (29/12) Ruswan sebagai Lurah Bagan Besar di copot dari jabatanya dan digantikan oleh Indra.
Sedangkan untuk kursi Lurah Gurun Panjang, Hasan Basri yang saat ini masih ditahan di Polsek Mandau, karena terindikasi membawa sabu-sabu, pemerintah belum menentukan sikap. Dan untuk pelayanan publik dijabat oleh Plh Mustamam.
Baca Juga:
Terkait pencopotan ini, Wakil Walikota Dumai, H Agus Widayat menjawab Dumai Pos (Group JPNN) usai pelantikan sejumlah lurah dan camat pemekaran, mengakui pencopotan Lurah Bagan Besar berkaitan dengan penangkapan oleh Polsek Mandau beberapa waktu lalu.
"Ya, bisa saja itu salah satu penilaian Baperjakat yang mengharuskan dilakukan penggantian, karena lurah merupakan pengayom masyarakat,"sebutnya.
KOTA-- Tindak lanjut terhadap penangkapan dua orang lurah di Kecamatan Bukit Kapur dan satu oknum RT, usai dari lokalisasi Pondok Indah Permai, Kulim
BERITA TERKAIT
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka
- Penemuan Mayat Wanita Tanpa Kepala Bikin Geger Warga Serang
- Oknum Polisi Aipda AD Dipecat Gegara Berbuat Asusila pada Ibu Mertua
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Polsek Indralaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Ogan Ilir