Bawaslu Gandeng Universitas Bung Karno Sosialisaikan Pengawasan Pilkada Serentak dari Praktik Curang

jpnn.com, MANADO - Menghadapi pilkada serentak 2024, kepala Biro Perencanaan Organisasi Bawaslu RI Hendri Dwi Prastowo dan Divisi SDM Organisasi Bawaslu RI Herwin Molanda menggandeng kampus Universitas Bung Karno (UBK) melakukan sosialisasi kepada tokoh masyarakat, agama, pemuda dan mahasiswa di Manado, Provinsi Sulewesi Utara.
Sosialisasi yang bekerja sama dengan Persatuan Intelegensia Kristen Indonesia (PIKI) tersebut dipaparkan oleh rektor UBK Dr. Didik Suhariyanto, SH., MH dengan mengusung tema Peran Baswalu Dalam Mewujudkan Pemilu Yang Berintegritas.
“Penting untuk semua pihak mengetahui peran, fungsi dan teknis kinerja Bawaslu dalam melakukan pengawasan pilkada serentak diseluruh Indonesia pada 27 November 2024 nanti," kata Didik yang juga pernah menjabat sebagai ketua tim seleksi komisioner Bawaslu DKI Jakarta ini di Manado, Senin (22/7).
Setelah mengetahui semuanya, kata Didik yang juga pernah menjabat sebagai ketua tim seleksi komisioner KPU Jawa Timur tersebut, berharap kepada semua pihak dapat bekerjasama dengan Bawaslu untuk melakukan pengawasan pilkada serentak dari praktek pemilu curang yang telah menjadi budaya di negeri ini.
“Saya yakin kita dapat mencegah praktik pemilu curang yang yang sering terjadi dan menjadi budaya di negeri ini. Jika semua pihak mengetahui tanggungjawab dan kinerja Bawaslu serta mau bekerjasama, maka itu semua tidakakan terjadi," tegas Didik.
Dia pun menuturkan jenis pelanggaran pemilu curang yang harus diawasi adalah mulai dari pelanggaran administratif yang bisa dilakukan oleh KPU sebagai penyelenggara pemilu, pelanggaran kode etik yang bisa dilakukan oleh DKPP sebagai penanganan etik pemilu, pelanggaran tindak pidana pemilu dan pelanggaran tindak pidana lainnya seperti ketidaknetralan ASN.
"Maka pencegahan dari awal harus dilakukan demi melakukan tindakan cepat terhadap permasalahan yang ada," ujar Didik.(fri/jpnn)
Bawaslu RI Herwin Molanda menggandeng kampus Universitas Bung Karno (UBK) melakukan sosialisasi kepada tokoh masyarakat, agama, pemuda dan mahasiswa di Manado.
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
- 7 Gugatan Hasil PSU Pilkada Sudah Masuk ke MK, Ini Daftarnya
- Bawaslu Temukan Logistik PSU Masih Belum Lengkap di Serang
- 9 Daerah Siap Gelar PSU Pilkada, Ini Pesan dan Harapan Wamendagri Ribka
- Kemendagri Tegaskan Komitmen Dukung Kelancaran PSU Pilkada 2024 di 6 Daerah Ini
- Gubernur Herman Deru Instruksikan Bawaslu Sumsel Awasi Ketat PSU Pilkada Empat Lawang
- Dugaan Politik Transaksional ke Oknum Penyelenggara Pilkada Papua Bakal Dilaporkan ke KPK