Bawaslu Setuju Parpol Dipasok Rp 1 Triliun Asalkan…

jpnn.com - JAKARTA – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Muhammad, menilai wacana penambahan subsidi dari negara bagi partai politik hingga Rp 1 triliun, cukup positif. Asalkan digunakan untuk hal-hal yang bermanfaat, seperti pendidikan politik masyarakat.
“Kami setuju, kalau semangatnya untuk memberikan pendidikan politik yang baik sehingga pemilih bisa memilih dengan jujur dan adil,” katanya, Jumat (13/3).
Menurut Muhammad, peningkatan pendidikan politik masyarakat sangat penting agar ke depan agar rakyat dapat lebih baik dan bijaksana dalam berpolitik. Terutama ketika menentukan pilihan, benar-benar dilakukan berazaskan kejujuran.
Sebelumnya, Mendagri Tjahjo Kumolo, menggagas perlunya penambahan anggaran bagi parpol hingga Rp 1 triliun. Wacana tersebut katanya bukan hal baru. Sebab selama ini sudah terealisasi meski bentuknya berupa subsidi untuk setiap suara sah yang diperoleh parpol di pemilu legislatif.
Menurut Tjahjo, dalam beberapa tahun terakhir parpol menerima subsidi Rp 100 per satu suara. Nilai tersebut meningkat menjadi menjadi Rp 108 per satu suara. (gir/jpnn)
JAKARTA – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Muhammad, menilai wacana penambahan subsidi dari negara bagi partai politik hingga Rp 1 triliun,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Resmi Diperkenalkan, Evowaste Diharapkan Jadi Solusi Permasalahan Sampah
- Pengamat: Pemberantasan Korupsi Indonesia Tak Lebih dari Sandiwara
- Wakil Ketua MPR Ingatkan Potensi Peningkatan Pekerja Anak Harus Segera Diantisipasi
- Menhut Sebut Sorgum Tanaman Ajaib untuk Ketahanan Pangan
- Aturan Tunjangan Sertifikasi Langsung Ditransfer ke Rekening Bikin Guru Sumringah
- BAZNAS Ajak Pegawai KemenPPPA Tunaikan Zakat Lewat Lembaga Resmi