Bawaslu Temukan Surat Suara Tercoblos di Nomor 2 saat Pemungutan

jpnn.com - BOGOR - Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Bogor, Jawa Barat, menemukan sejumlah surat suara jenis pemilihan presiden sudah tercoblos saat pemungutan suara.
Bawaslu menemukannya di Desa Bojongkulur, Gunungputri, Bogor, Rabu (14/2).
Anggota Bawaslu Kabupaten Bogor Irvan Firmansyah mengungkapkan peristiwa itu terjadi di tempat pemungutan suara (TPS) 54 Desa Bojongkulur.
Di TPS tersebut terdapat delapan kertas suara telah tercoblos pada bagian pasangan capres-cawapres bernomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
"Ya, tadi kami dapat informasi dan langsung turun ke TPS, informasi delapan surat suara diduga ada tapak bekas coblosan," ujar Irvan.
Dia menjelaskan, awalnya ada dua orang pemilih di TPS tersebut menerima kertas suara yang sudah dalam kondisi tercoblos.
Kemudian, keduanya menukar kertas suara tersebut dengan yang baru.
Namun, kertas suara yang baru pun dalam kondisi telah tercoblos, sehingga proses pemilihan dihentikan sementara.
Awalnya dua orang pemilih menerima surat suara yang sudah tercoblos. Lalu ditukar. Ternyata sama, sudah tercoblos di nomor 2.
- Jokowi Cawe-Cawe di Pilpres 2024, Bukti Datang dari Prabowo
- Pernyataan Prabowo Menandakan Jokowi Memang Cawe-Cawe saat Pilpres 2024
- Pidato Prabowo Membuktikan Kebenaran Film Dirty Vote
- Kuasa Hukum Tegaskan Agustiani Tio Harus Berobat ke China, tetapi Dihalangi KPK
- Pengamat: Pilkada Barito Utara Berjalan Baik, Sesuai Aturan yang Belaku
- Ketua KPU Barito Utara Sebut Sudah Jalankan Seluruh Aturan Pilkada