Bayi Baru Lahir 3 Hari Dibuang ke Sungai
Jumat, 26 Oktober 2018 – 07:20 WIB
jpnn.com, BATU - Jasad bayi yang diperkirakan berumur 3 hari ditemukan di aliran Sungai Brantas, Batu, Malang.
Warga Desa Mojorejo Kota Batu yang kebetulan hendak mencuci pakaian di sungai menemukan jasad bayi tersebut.
Bayi yang berjenis kelamin perempuan dengan panjang 32 centimeter itu ditemukan dalam kondisi mengambang.
Menurut Safii ,saksi penemuan bayi awalnya warga dibuat curiga dengan bau busuk yang menyengat. Ternyata saat ditelusuri itu adalah bau jenazah bayi yang membusuk.
“Jasad bayi dilarikan ke rumah sakit untuk dilakukan autopsi,” ujar Safii.
Menurut AKP Anton Widodo Kasatreskrim Polres Batu, polisi masih melakukan penyelidikan untuk memastikan pelaku pembuangan bayi tersebut. (pul/jpnn)
Baca Juga:
Bayi yang berjenis kelamin perempuan dengan panjang 32 centimeter itu ditemukan dalam kondisi mengambang.
Redaktur & Reporter : Natalia
BERITA TERKAIT
- Polisi Buru Pelaku yang Buang Bayi Perempuan di Perkebunan Warga
- Bayi Perempuan Dibuang di Kebun Warga Trenggalek
- Bayi Dibunuh, Jasadnya Ditemukan di Aliran Sungai
- Mayat Bayi Ditemukan dengan Kondisi Memar di Leher, Pelaku Masih Diburu
- Ibu Kandung Tega Bunuh Bayi Hasil Hubungan Gelap, Sadis
- Heboh Kasus Penemuan Mayat Bayi Kondisi Tak Utuh, Pelakunya Anak di Bawah Umur