Bayi Ditemukan di Teras Rumah Warga, Dibungkus Jaket Pria

jpnn.com, BATAM - Penemuan sesosok bayi perempuan di teras rumah menghebohkan warga kaveling Seroja, RT04/RW 16, Kelurahan Seipelenggut, Sagulung, Batam, Kepulauan Riau, Rabu (28/3) pagi.
Bayi yang diperkirakan baru lahir sekitar pukul 06.00 WIB itu ditemukan di depan rumah Ika Yulianny di blok B1/229.
Bayi tersebut dalam keadaan sehat dan diduga sengaja diletakan orangtuanya yang sampai saat ini masih dalam pencarian polisi.
Informasi yang diterima, penemuan bayi mungil dengan berat badan 3,1 Kg dan panjang 51 cm itu bermula ketika Ika mendengar suara tangisan bayi di depan rumahnya saat dia tengah menjalankan salat subuh.
"Selesai salat saya tengok keluar rupanya benar ada bayi di depan pintu rumah saya," ujar Ika.
Bayi perempuan itu kata Ika dalam posisi dibedong dengan kain bayi dan jaket pria berbahan kulit hitam.
Melihat itu Ika langsung menggendong sang bayi ke dalam rumah agar sang bayi tidak kedinginan di luar rumah. Penemuan bayi tersebut langsung tersiar ke sekeliling komplek pemukiman tersebut dan membuat heboh warga setempat.
Perangkat RT/RW setempat pun langsung menginformasikan temuan bayi itu ke pihak kecamatan dan Polsek Sagulung. Oleh warga dan polisi bayi tersebut dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah Batam.
Bayi yang ditemukan tersebut dalam keadaan sehat dan diduga sengaja diletakan orangtuanya yang sampai saat ini masih dalam pencarian polisi.
- Hasil Seleksi Administrasi PPPK Tahap II Batam, 322 Pelamar tak Lulus
- Ingin Jadikan Batam Pusat Investasi, Komisi VI DPR Bentuk Panja
- Warga Temukan Bayi Perempuan di Depan Ruko Katapang Bandung, Polisi Selidiki
- Balap Liar Kian Meresahkan, Polda Kepri Bertindak
- Persaingan Ketat Seleksi PPPK Tahap 2 di Semua Formasi, Lihat nih Datanya
- Data Terbaru Jumlah Pelamar PPPK 2024 Tahap II Batam, Tenaga Teknis Paling Banyak