Bayi Lucu Kimora Dikabarkan Diculik, Heboh di Medos, Eh Ternyata...
jpnn.com - TANGSEL – Kehebohan penculikan bayi bernama Kimora, 1, di medsos berakhir Selasa (15/3). Anggota Polresta Tangerang Selatan (Tangsel) berhasil melacak dan menemukan fakta mengejutkan. Bayi Kimora bukan anak kandung pasutri Rocky-Bianda sebagaimana yang mereka share di medsos.
Namun, bayi lucu itu merupakan anak kandung pasangan Mira-Taufik yang tidak lain pembantu dan sopir yang disebut pasangan Rocky-Bianda sebagai orang yang menculik bayi mereka.
Pembantu dan majikan tersebut Senin malam (14/3) dipertemukan. Saksi-saksi pun sudah dimintai keterangan.
’’Karena ini belum cukup unsur pidana, apalagi penculikan, kami memediasi untuk jalan terbaik bagi bayi Kimora,’’ kata Kapolres Kota Tangsel AKBP Ayi Supardan kemarin (15/3).
Adapun hasil mediasi tersebut dan interogasi dari seluruh pihak, Kimora bukan anak majikan maupun pembantu itu. Namun, Mira punya surat keterangan lahir anak tersebut sehingga diakui anaknya. ’’Sebenarnya, orang tua biologisnya ada, yakni sodara Mira ini,’’ jelasnya.
Ayi menjelaskan, orang tua kandung Kimora berada di Makassar, Sulawesi Selatan. Karena itu, lanjut dia, pihaknya akan mendatangkan ibu kandung bayi tersebut.
Namun,kepastian hak asuh Kimora jatuh kepada Mira dan Taufik sebagai pembantu Rocky dan Bianda.
Menurut Ayi, hebohnya dugaan penculikan itu berawal dari Rocky dan Bianda yang memposting tulisan di media sosial bahwa anaknya yang bernama Kimora dibawa kabur oleh pembantunya, Mira dan Taufik.
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS