Bayi Terlahir dengan Kaki 4 dan Tangan 4 Malah Dianggap Jelmaan Dewa
jpnn.com - INDIA - Belum lama ini India dihebohkan kelahiran seorang bayi yang memiliki belalai. Sayangnya, kelahiran bayi yang dianggap sebagai jelmaan dewa ini tidak bertahan lama. Tapi, warga dari berbagai penjuru di India datang berbondong-bondong datang melihat bayi tersebut sekaligus berziarah.
Peristiwa mengejutkan kembali menghampiri India baru-baru dengan kelahiran seorang bayi 'istimewa', karena bayi ini saat lahir memiliki empat kaki dan empat tangan. Ironisnya, bayi ajaib tersebut mengalami nasib sama dengan bayi sebelumnya. Jantungnya tidak bertahan lama dan akhirnya meninggal.
Begitu mengetahui bayi berkaki empat dan bertangan empat meninggal, ribuan penganut Hindu datang berziarah ke kota kecil Dumri-isri, wilayah Jharkand, sebelah timur India, tempat kediaman orangtua sang bayi.
Bayi itu lahir dengan kondisi tidak lazim. Lebih mirip sebagai kembar siam yang tidak sempurna, tapi sebagian warga India menganggapnya sebagai jelmaan Dewa Ganesha. Hingga Jumat (24/4), bayi yang mendadak terkenal itu belum juga diberi nama.
Ganesha adalah di antara Dewa yang paling banyak disembah oleh penganut Hindu di sana dan sering digambarkan sebagai seekor gajah bertangan empat.
Seorang peziarah bernama Kuntalesh Pandey kepada media setempat mengaku, dia datang dari kota lain sejauh 72 kilometer untuk melihat bayi itu.
"Begitu saya menerima gambar bayi tersebut dari seorang rekan, saya tidak mempercayainya. Tetapi ketika ia kemudian meyakinkan kebenarannya, saya memutuskan segera datang ke sini," ujar Pandey seperti dikutip AFP.
Belum ada kabar yang menyebutkan tentang bagaimana kondisi ibu sang bayi, Ureda Khatun.
INDIA - Belum lama ini India dihebohkan kelahiran seorang bayi yang memiliki belalai. Sayangnya, kelahiran bayi yang dianggap sebagai jelmaan dewa
- Iran Izinkan Anak 14 Tahun Jalani Operasi Plastik demi Kecantikan
- Elite Palestina Siap Bernegosiasi dengan Bos Intel Israel di Doha
- Bus Wisata Masuk Jurang, 19 Penumpang Tewas, Sopir Selamat
- Joe Biden Larang Pabrik Baja Amerika Dijual ke Perusahaan Jepang
- Ekonomi Vietnam Makin Maju, Hanoi Jadi Kota Paling Tercemar di Dunia
- Mantan Presiden Amerika Meninggal Dunia, Palestina Ikut Berduka