Bayi yang Lahir saat Lebaran, Mayoritas Diberi Nama Fitri

jpnn.com, PALEMBANG - Suasana Rumah Sakit Dr Mohammad Hoesin (RSMH) Palembang di hari raya Idulfitri 1438 H, terlihat sepi.
Pelayanan di rumah sakit (RS) tipe A rujukan nasional itu tak terlalu ramai seperti hari-hari biasa. Aktivitas di instalansi gawat darurat (IGD) berjalan seperti biasa.
“Lebaran tahun ini kasus kecelakaan jarang (sedikit,red). Yang banyak, diare dan demam,” ujar Kepala IGD RSMH Palembang, dr Ismail Bastoni SpOT.
Selama lebaran pihaknya tidak melakukan penambahan tim medis. Hanya memberlakukan petugas piket selama cuti lebaran, sehingga pelayanan di IGD tetap berlangsung.
Di Paviliun Enim, rona kebahagiaan terpancar dari pasangan Indah Permata Sari dan Dedi. Mereka dikaruniai bayi perempuan yang lahir dengan bobot 4 kilogram (kg) melalui persalinan normal.
Indah mengaku sejak subuh saat orang ingin persiapan salat Idulfitri, perutnya sudah merasa mulas. Dirinya lalu dibawa ke RSMH Palembang, karena tensi darahnya tinggi.
Namun, dirinya tetap bersyukur masih bisa melalui persalinan normal. Bayi mungil ini, kata dia, diberi nama Fitri Ramadhani. Artinya lahir di hari raya Idulfitri, pascaramadan.
"Alhamdulillah bisa ngelahirin anak pas di Lebaran, meskipun tidak bersama keluarga. Kelahiran Fitri juga spesial," tuturnya.
Suasana Rumah Sakit Dr Mohammad Hoesin (RSMH) Palembang di hari raya Idulfitri 1438 H, terlihat sepi.
- Dokter PPDS Anestesi Unsri Diduga Jadi Korban Kekerasan Konsulen di RSUP Hoesin Palembang
- Harga Ayam di Palembang Mengalami Penurunan, Ini Penyebabnya
- Eks Anggota DPRD Palembang Tusuk Mantan Istri Secara Membabi Buta
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM