BBM Shell dan Total Naik, Ini Perinciannya
jpnn.com, JAKARTA - Harga bahan bakar minyak (BBM) Shell dan Total mengalami kenaikan mulai hari ini, Jumat (1/6)
Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Djoko Siswanto menuturkan, dari surat yang diajukan Total, kenaikan harga diberlakukan untuk Performance 90, 92,95 dan Performance Diesel.
"Iya, jam 00:00 (harga BBM Shell dan Total naik). Yang Shell tidak sama dengan usulan dia tapi boleh naik. Total wajar," kata Djoko di Kementerian ESDM, Jakarta, Kamis (31/5).
Menurut Djoko, untuk bahan bakar dengan RON 90, harga yang diajukan naik menjadi Rp 8.500 per liter di kawasan Jakarta Bekasi Tanggerang dan Bandung.
Sementara itu, Performance 92 diajukan naik menjadi Rp 9.500 hingga Rp 9.650 per liter untuk wilayah Jakarta Bekasi Tangerang, Bandung serta Bogor.
Di sisi lain, RON 95 diusulkan naik antara Rp 10.600 sampai Rp 10.750 per liter di wilayah Jakarta, Bekasi, Tangerang, Bandung serta Bogor.
Performance Diesel diusulkan naik menjadi Rp 10.750 hingga Rp 10.900 per liter.
Djoko menerangkan, saat ini baru ada tiga badan usaha yang mengusulkan kenaikan harga BBM nonsubsidi, yaitu Shell, Total dan AKR Corporindo. (uji/jpc/jpnn)
Harga bahan bakar minyak (BBM) Shell dan Total mengalami kenaikan mulai hari ini, Jumat (1/6)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Shell Membantah Bakal Tutup SPBU di Indonesia
- Jelang Nataru, Pertamina Patra Niaga Regional JBB Cek Lembaga Penyalur BBM & LPG di Seluruh Wilayah
- Jaga Pelayanan BBM, Pertamina Patra Niaga Tindak Tegas SPBU Nakal di Yogyakarta
- Prabowo Diminta Hati-Hati soal Pengalihan Subsidi BBM menjadi BLT
- Pemerintah Berencana Alihkan Subsidi BBM jadi BLT, tetapi
- Layani Energi ke Pelosok Negeri, Pertamina Tambah Penyalur 40 BBM Satu Harga