BCL Beber Alasan Ikut-ikutan Bikin Vlog
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Bunga Citra Lestari kini aktif membuat vlog lewat akun YouTube miliknya. Tanpa menamai diri sebagai YouTuber, dia mengaku hanya coba menyajikan konten aktivitas yang dijalani dengan berbagai platform.
"Sebenarnya bukan YouTuber sih, tapi lebih ke bikin konten untuk sharing sesuatu," kata Bunga Citra Lestari di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (13/8).
Perempuan 36 tahun itu mengatakan, vlog yang dibuatnya itu berisi kehidupan bersama keluarga serta aktivitas belakang panggung sebagai penyanyi.
BACA JUGA: Dulu Mentor, Kini BCL Mengidolakan Marion Jola
"Aku punya tipe holiday sama keluarga, back stage moment. Jadi banyak orang yang enggak tahu bagaimana penyanyi menyiapkan diri sebelum acara itu ribet banget," ucap BCL, sapaannya.
"Berapa orang di belakang harus membantu menyiapkan performance yang oke. Lebih ke sharing kalau penyanyi tuh bukan cuma menyanyi di atas panggung, itu persiapannya panjang," sambung istri Ashraf Sinclair itu.
BACA JUGA: BCL Pernah Menolak Lagu dari Ariel NOAH, Ini Alasannya
Lewat vlog miliknya, BCL ingin memberi tahu publik bagaimana kegiatan seorang performa. Menurutnya, masih banyak hal yang belum diketahui banyak orang tentang menyiapkan sebuah pertunjukan.
Penyanyi Bunga Citra Lestari kini aktif membuat vlog lewat akun YouTube miliknya.
- Begini Cara BCL Rayakan Ulang Tahun Pernikahan dengan Tiko Aryawardhana
- Bunga Citra Lestari Akhirnya Memulai Kembali
- Key dan Minho SHINee Hingga Bernadya Siap Guncang Panggung HUT Transmedia
- Apa itu YouTube Shopping Affiliate? Simak Info dari Raditya Dika
- Ada Perempuan yang Membuat Anang Hermansyah sampai Membungkuk
- Hari Ulang Tahun Mendiang Ashraf Sinclair, BCL Ungkap Kerinduan