Bea Cukai Ambon Layani Perusahaan Ini Ekspor Pala ke Eropa
jpnn.com, AMBON - Bea Cukai Ambon melayani ekspor 8,55 ton nutmeg (pala) milik PT Kamboti Rempah Maluku ke Belanda, pada Selasa (21/5).
"Setelah melewati pengujian yang panjang, akhirnya 8,55 ton pala dari Maluku milik PT Kamboti Rempah Maluku berhasil diekspor ke Eropa," ujar Plt. Kepala Seksi KIP Bea Cukai Ambon, Yusuf Nasution.
Diketahui, nilai ekspor dari 8,55 ton pala tersebut ialah sebesar 84.084,5 Euro.
Seluruh barang ekspor tersebut dimuat ke kapal Meratus Pariaman dengan tujuan ke Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, dan selanjutnya direstuffing ke kontainer ekspor yang berangkat ke Belanda.
"Eksportasi ini menjadi bukti nyata kolaborasi dan sinergi yang baik antara eksportir, Pemda Maluku, termasuk di dalamnya Disperindag Maluku beserta BKHIT Maluku, dan instansi terkait. Untuk mendukung peningkatan ekspor dari wilayah Maluku, Bea Cukai Ambon berkomitmen akan terus memberikan pelayanan prima," tegas Yusuf. (jpnn)
Bea Cukai Ambon melayani ekspor nutmeg (pala) milik PT Kamboti Rempah Maluku ke Belanda, pada Selasa (21/5).
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Bea Cukai Dorong Efisiensi Logistik & Ekspor
- Bea Cukai Nanga Badau Lepas Ekspor Bungkil Sawit ke Malaysia, Sebegini Jumlahnya
- Bea Cukai dan Kejari Parepare Wujudkan Sinergi Pengawasan Lewat Kegiatan Ini
- PT Marwi Indonesia Industrial Resmi Kantongi Izin Fasilitas Kawasan Berikat, Ini Harapannya
- Dukung Reformasi Berkelanjutan di Bea Cukai, Bappisus Tekankan Pentingnya Kolaborasi
- Bea Cukai Kalbagsel dan Instansi Terkait Dukung Pelaku Usaha Lokal Tingkatkan Ekspor