Bea Cukai Beri Asistensi kepada UMKM di Empat Wilayah untuk Gali Potensi Ekspor

Bea Cukai Malang juga melakukan asistensi dan pendampingan kepada PT Bestagar Pureindo Internasional, produsen rumput laut di Pakisaji, Kabupaten Malang, dan CV Sahabat Pangan, produsen rambak pisang dan rambak mangga di Sukun, Kota Malang.
Kasubdit Humas dan Penyuluhan Bea Cukai Hatta Wardhana mengungkapkan rata-rata kendala terbesar yang saat ini dihadapi para pelaku usaha adalah meningkatkan pemasaran, khususnya ke pasar internasional.
Bea Cukai Meulaboh juga mendatangi beberapa pelaku usaha lokal yang telah melaksanakan ekspor, antara lain, PT Green Enterprises Indonesia.
Selanjutnya, UMKM Tiga Bersaudara yang merupakan pengekspor produk laut seperti ikan tuna, ikan kerapu, gurita, dan hasil tangkapan nelayan lainnya, dan terakhir ke CV Rezeki Bersama merupakan produsen tepung kelapa.
Ketiganya telah melakukan ekspor produk masing-masing ke berbagai negara, khususnya di wilayah Eropa.
Hatta menjelaskan pihaknya menekankan kepada pelaku usaha terkait ketentuan, prosedur, persyaratan, dan mekanisme tata laksana ekspor serta dukungan lain yang dapat membantu para pelaku UMKM agar bisa meningkatkan produksi dan pemasarannya.
“Di beberapa wilayah, telah dilakukan kegiatan bussines matching yang mempertemukan para pelaku UMKM dengan buyer di luar negeri. Semoga hal ini dapat bermanfaat untuk kemajuan usahanya,” ujarnya. (mrk/jpnn)
Bea Cukai Banten kembali memberikan asistensi kepada UMKM yang berpotensi ekspor di wilayah Banten pada 22 dan 25 Juli
Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan