Bea Cukai Berikan Asistensi ke Pelaku Usaha Lokal untuk Pacu Ekspor
jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai memberikan asistensi kepada pelaku usaha dalam negeri untuk menggali potensi agar hasil produksinya bisa dilirik ke pasar Internasional.
Kali ini, Bea Cukai memberikan asistensi kepada pelaku usaha di Fakfak, Papua, Lhokseumawe, dan Nanggroe Aceh Darussalam.
Bea Cukai Fakfak baru saja melepas ekspor kepada pelaku usaha komoditas berupa ikan tenggiri dan ikan kurisi dengan tujuan Singapura.
"Kami harap kegiatan ini dapat menjadi stimulus agar semakin banyak pelaku usaha yang ingin untuk melakukan ekspor,” ungkap Kepala Kantor Bea Cukai Fakfak Irwan.
Beralih ke ujung barat Indonesia, Bea Cukai Lhokseumawe memberikan pelayanan terhadap ekspor hasil bumi Indonesia berupa tanaman keladi.
Sebanyak 1.773 pcs tanaman tersebut diekspor ke Thailand untuk kedua kalinya.
Kepala Kantor Bea Cukai Lhokseumawe Mochammad Munif mengatakan kegiatan itu dilakukan oleh PT Energi Pulau Suja dengan nilai ekspor diperkirakan mencapai Rp52.397.000.
"Dengan adanya ekspor ini, diharapkan dapat semakin membuka pintu-pintu peluang pemanfaatan sumber daya komoditas asli Aceh sebagai komoditas ekspor selanjutnya,” kata Munif. (mrk/jpnn)
Bea Cukai memberikan asistensi kepada pelaku usaha dalam negeri untuk menggali potensi agar hasil produksinya bisa dilirik ke pasar Internasional.
- Bea Cukai Tindak Rokok Ilegal di Kendari, Selamatkan Potensi Kerugian Negara Ratusan Juta
- Bea Cukai Tinjau Langsung Proses Bisnis Perusahaan Ini
- Bea Cukai Tinjau Perusahaan Penerima Izin Kawasan Berikat di Probolinggo, Ini Tujuannya
- Bea Cukai-BNN Gagalkan Penyelundupan 19,8 Kg Sabu-Sabu di Teluk Palu, 3 Orang Diamankan
- Bea Cukai Parepare Musnahkan Jutaan Barang Ilegal, Nilainya Fantastis
- Gandeng Satpol PP, Bea Cukai Bogor Gelar Sosialisasi BKC Ilegal, Ini Tujuannya