Bea Cukai Bersama 2 Instansi Ini Gelar Sosialisasi Regulasi HKI hingga Bahaya Narkoba

jpnn.com, BANJARMASIN - Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Kalimantan Bagian Selatan (Kalbagsel) dan Bea Cukai Morowali mempereratkan kolaborasi dengan instansi lainnya melalui gelaran sosialisasi.
Di Banjarmasin, Kanwil Bea Cukai Kalbagsel menjadi narasumber sosialisasi regulasi Hak Kekayaan Intelektual (HKI) yang diselenggarakan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan pada Kamis (8/8).
Dalam sosialisasi tersebut dipaparkan materi regulasi HKI melalui sudut pandang perdagangan oleh perwakilan Dinas Perdagangan Provinsi Kalimantan Selatan dan materi rekordasi dan pengawasan HKI oleh perwakilan Kanwil Bea Cukai Kalbagsel.
Kepala Subdirektorat Humas dan Penyuluhan Bea Cukai Encep Dudi Ginanjar mengatakan dalam penerapan kebijakan HKI dan upaya pengawasannya demi ekonomi dalam negeri yang lebih maju, kolaborasi antarinstansi pemerintah merupakan hal yang penting.
"Kolaborasi ini diharapkan dapat memperkuat perlindungan hak paten produsen dalam negeri dan meningkatkan daya saing produk lokal di pasar global," ujar Encep dalam keterangannya, Selasa (13/8).
Sosialisasi hasil kolaborasi antarinstansi juga terlaksana di Morowali pada Senin (12/8).
Bea Cukai Morowali bekerja sama dengan Kantor BNN Kabupaten Morowali mengadakan sosialisasi mengenai bahaya narkoba, mulai dari pengenalan jenis-jenis narkoba, efek yang ditimbulkan, serta dampak buruk yang dapat mempengaruhi fisik, psikis, dan sosial pengguna.
Encep mengatakan sinergi antara Bea Cukai dan BNN merupakan perwujudan program P4GN atau Pencegahan Pemberatasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba dalam rangka mendukung Indonesia Bersinar (Bersih dari Narkoba).
Bea Cukai berkolaborasi dengan Kanwil Kemenkumham dan BNN menggelar sosialisasi regulasi HKI hingga bahaya narkoba di daerah ini
- Bea Cukai Serahkan Tersangka & Barang Bukti 1,1 juta Batang Rokok Ilegal ke Kejaksaan
- Genjot Efisiensi Logistik, Bea Cukai Perluas Kawasan Pabean & TPS di Pelabuhan Belawan
- Bea Cukai Yogyakarta Terbitkan NPPBKC untuk Perusahaan Pengolahan TIS Baru di Sleman
- Soal Tanaman Kratom, Menteri Pigai Singgung RUU Narkotika
- Bea Cukai dan TNI Memperkuat Sinergi Pengawasan yang Solid di Yogyakarta dan Nunukan
- Jetstar Buka Rute Penerbangan Labuan Bajo-Singapura, Bea Cukai Siap Beri Layanan Optimal