Bea Cukai Berupaya Gali Potensi Produk Lokal Agar Merambah Pasar Dunia

Upaya yang sama juga dilakukan Bea Cukai Sulawesi Bagian Utara dengan mengadakan focus group discussion (FGD) yang bertajuk Optimalisasi Direct Call Ekspor dari Pelabuhan Hub Internasional Bitung.
Penetapan Pelabuhan Bitung sebagai Hub Internasional dilatarbelakangi oleh strategisnya letak Kota Bitung dalam mengekspansi jangkauannya untuk menembus pasar Internasional, khususnya untuk wilayah Indonesia Bagian Timur.
“Pelabuhan Bitung merupakan lokasi yang sangat strategis dalam meningkatkan ekspor di wilayah Indonesia Bagian Timur, dan juga didukung dengan adanya Kawasan Ekonomi Khusus yang terletak di sekitar Kota Bitung,” ucap Firman.
Firman mengharapkan, melalui FGD keberlanjutan dalam menetapkan Pelabuhan Bitung sebagai Hub Internasional akan terus berlangsung.
"Sehingga dapat meningkatkan volume ekspor dari wilayah Indonesia Timur, dan berdampak pada pertumbuhan ekonomi yang akan menyejahterakan masyarakat," harapnya. (mar1/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Bea Cukai di daerah terus berupaya mendukung pelaku usaha bisa memasarkan produk unggulan mereka ke pasar dunia.
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Tim Redaksi, Sutresno Wahyudi
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Bea Cukai Dorong Potensi Daerah ke Pasar Global dengan Gencar Sosialisasi Ekspor
- Perusahaan Rokok yang Mempertahankan Racikan Tradisional Ini Resmi Kantongi NPPBKC
- Dorong Efisiensi Ekspor Nasional, Bank Mandiri Hadirkan Solusi Digital untuk DHE SDA
- Bea Cukai Mataram Sosialisasikan Ketentuan Kepabeanan ke PMI
- Dampingi Komisi XI DPR saat Reses di Pasuruan, Dirjen Bea Cukai Askolani Sampaikan Ini