Bea Cukai, BNN, dan Kepolisian Gelar Patroli Laut Bersama untuk Berantas Peredaran Narkotika
jpnn.com - Sebagai implementasi sinergi dan kolaborasi antara Bea Cukai, BNN, dan Kepolisian diadakan kegiatan "Operasi Bersinar" guna melindungi masyarakat terutama generasi muda dari penyalahgunaan narkotika dan memberantas peredaran gelap narkotika di wilayah perairan Maluku dan sekitarnya.
Kegitan patroli laut bersama ini mengunakan 3 armada Polair (1 kapal 40 meter, dan 2 speedboat) dan 1 speedboat Bea Cukai.
Kegiatan Patroli Laut Operasi Berantas Sindikat Narkotika, yang diikuti oleh BNNP Maluku, Kanwil Bea Cukai Maluku, Ditserse Narkoba dan Ditpolair Polda Maluku ditandai dengan pelaksanaan apel bersama yang dipimpin oleh Kakanwil Bea Cukai Maluku, Erwin Situmorang, bersama Kepala BNN Provinsi Maluku, Brigjen Pol. Imam Sumantri, Dirpolair Polda Maluku, Kombes Harun Rosyid, Dirserse Narkoba Polda Maluku, Kombes Pol Cahyo Hutomo, dan diikuti oleh satuan tugas patroli bersama yang terdiri dari anggota BNNP Maluku, Kanwil Bea Cukai Maluku, Ditserse Narkoba dan Ditpolair Polda Maluku.
Kakanwil Bea Cukai Maluku, Erwin Situmorang menyampaikan bahwa pengawasan terhadap peredaran gelap narkotika harus dilakukan secara bersinergi dan berkelanjutan antar aparat penegak hukum, dan tidak bisa dilakukan secara parsial atau sendiri-sendiri. Narkotika menjadi musuh bersama yang dapat merusak mental bangsa karena penyalahgunaanya dapat menghancurkan generasi mudah dan berbagai lapisan masyarakat.
"Patroli bersama ini adalah wujud komitmen, sinergi dan keseriusan bersama antara aparat penegak hukum bahkan dukungan serta peran masyarakat dalam memberantas dan menekan peredaran gelap narkoba di wilayah Maluku,” pungkas Erwin.(ikl/jpnn)
Bea Cukai, BNN, dan Kepolisian mengadakan patroli laut bersama untuk memberantas peredaran gelap narkotika di wilayah perairan Maluku dan sekitarnya.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Buka Peluang Pasar UMKM ke Luar Negeri, Bea Cukai Tingkatkan Sinergi Antarinstansi
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Tekan Peredaran Rokok Ilegal, Bea Cukai Gelar Operasi Pasar di Makassar & Banjarmasin
- Bea Cukai dan Polri Musnahkan Sabu-Sabu dan Pil Ekstasi Sebanyak Ini di Karimun
- DPRD Kota Bogor Sosialisasikan Raperda P4GN, Tampung Aspirasi Warga
- Bea Cukai Probolinggo Musnahkan Rokok Ilegal Senilai Hampir Rp 300 Juta, Tuh Lihat!