Bea Cukai Cilacap Musnahkan Ratusan Ribu Batang Rokok Ilegal, Sebegini Nilainya

jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai Cilacap memusnahkan ratusan ribu rokok ilegal senilai Rp 865 juta hasil penindakan periode April 2023 hingga Juni 2023.
Kegiatan itu dilaksanakan dengan cara dibakar di PT Solusi Bangun Indonesia, pada Selasa (24/9).
Kepala Kantor Bea Cukai Cilacap, Muhamad Irwan mengungkapkan semua barang hasil penindakan yang dimusnahkan telah ditetapkan menjadi barang yang menjadi milik negara (BMMN).
Selama kurun waktu April 2023 hingga Juni 2024, Bea Cukai Cilacap telah melakukan 173 penindakan terhadap pelanggaran ketentuan peraturan perundang-undangan di bidang cukai.
Dia memerinci barang yang dimusnahkan meliputi rokok dengan berbagai merek sejumlah 672.296 batang dan tembakau iris sebesar 2.220 gram, dengan total nilai barang mencapai Rp 865 juta.
Menurut dia, potensi kerugian negara mencapai Rp 463 juta.
Selain itu, turut dimusnahkan minuman mengandung etil alkohol (MMEA) ilegal sebanyal 1.950 ml.
“Bahwa kegiatan pemusnahan ini sebagai bentuk pertanggungjawaban serta tindak lanjut Bea Cukai Cilacap atas hasil penindakan (yang telah dilakukan) untuk diselesaikan sesuai dengan ketentuan, yaitu dengan dimusnahkan. Pemusnahan dilaksanakan dengan cara dibakar yang sekaligus menjadi bahan bakar energi terbarukan di PT Solusi Bangun Indonesia,” ujar Irwan.
Bea Cukai Cilacap memusnahkan ratusan ribu rokok ilegal senilai Rp 865 juta hasil penindakan periode April 2023 hingga Juni 2023.
- Ini Upaya Bea Cukai Perkuat Kolaborasi dengan Perusahaan Berstatus AEO di 2 Daerah Ini
- CV Hikmah Surabaya Arang Ekspor 2 Ribu Bag Bricket Asal Polewali Mandar ke Suriah
- Bea Cukai dan BNN Berkolaborasi, Gagalkan 1,8 Kg Ganja di Sulteng
- Berantas Rokok Ilegal, Bea Cukai Yogyakarta Gandeng Satpol PP Kulon Progo
- KPK Periksa 3 Bos Perusahaan Swasta untuk Kasus Korupsi & Cuci Uang Andhi Pramono
- BKC Ilegal Hasil Penindakan di 2024 Dimusnahkan Bea Cukai Sangatta, Sebegini Nilainya