Bea Cukai Diskusi Bersama Stakeholder untuk Tingkatkan Pelayanan

jpnn.com, JAKARTA - Untuk mengoptimalkan pelayanan kepada stakeholder, Bea Cukai secara kontinu mengunjungi lokasi perusahaan atau menerima kunjungan dari stakeholder ke kantor pelayanan Bea Cukai.
Kepala Subdirektorat Komunikasi dan Publikasi Tubagus Firman Hermansjah memaparkan, Kanwil Bea Cukai Kalimantan Bagian Timur menerima kunjungan dari PT Kutai Refinery Nusantara.
''Senior manager perusahaan memaparkan proses bisnis yang terintegrasi serta dilakukan diskusi terkait implementasi Ceisa 4.0 berbasis web,” ujar Firman.
Sementara itu, untuk mempelajari proses bisnis produksi plastik dan minuman bergula dalam kemasan yang berkaitan dengan ekstensifikasi barang kena cukai (BKC), Bea Cukai Kediri bersama tim Direktorat Teknis dan Fasilitas Cukai Kantor Pusat Bea Cukai mengunjungi PT Alam Tirta Plast dan PT Tirta Agung.
Kegiatan yang berlangsung pada 20-21 Desember ini diadakan untuk menyosialisasikan wacana pengenaan cukai terhadap plastik dan minuman bergula dalam kemasan sebagai bentuk perlindungan Bea Cukai kepada masyarakat.
“Pengenaan cukai atas kedua barang tersebut mempertimbangkan karakteristik yang dapat merusak lingkungan dan mengganggu kesehatan,'' ujar Firman.
Selain itu, pada kesempatan ini, Bea Cukai ingin mendengarkan masukan dari pelaku usaha dalam menentukan kebijakan terkait pengenaan cukai,” ungkap Firman.
Harapan selanjutnya, Bea Cukai dapat terus meningkatkan pelayanan dan pengawasan kepada masyarakat dalam sektor kepabeanan dan cukai. (mrk/jpnn)
Bea Cukai mendengarkan masukan dari pelaku usaha dan seluruh stakeholder untuk menentukan kebijakan terkait pengenaan cukai
Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi
- BKC Ilegal Hasil Penindakan di 2024 Dimusnahkan Bea Cukai Sangatta, Sebegini Nilainya
- Ini Upaya Bea Cukai Memperkuat Eksistensi Komoditas Unggulan Sulut di Pasar Global
- Bea Cukai Berikan Izin Kawasan Berikat ke Perusahaan Asal Semarang Ini
- Manfaatkan Fasilitas KITE, Perusahaan Ini Ekspor Ribuan Jaket & Celana ke Jepang
- Antisipasi Dampak Tarif Resiprokal AS, Bea Cukai Jaring Masukan Pelaku Usaha Lewat CVC
- UMKM Palangkaraya Sukses Ekspor Ikan Hias ke Singapura Berkat Pendampingan Bea Cukai